Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pekan ke-11 Liga 1 musim 2018 menyisakan cerita menggembirakan bagi Nazar Nurzaidin.
Bek muda milik Barito Putera ini terpilih sebagai Pemain Muda Terbaik dan masuk dalam Susunan 11 Terbaik pekan ke-11 Liga 1 2018 versi PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi.
Pada pekan ke-11, Nazar tampil solid saat Barito Putera meraih kemenangan 2-0 atas Persija Jakarta di Stadion 17 Mei.
(Baca Juga: Manchester United Jadikan Gelandang Berharga Rp 1,6 Triliun Ini sebagai Buruan Utama)
Pemain kelahiran Pemalang tersebut mampu mematikan pergerakan winger lincah Persija seperti Riko Simanjuntak dan Novri Setiawan.
Selain itu, Nazar juga memberikan assist untuk gol yang dicetak oleh Paolo Sitanggang.
(Baca Juga: Pemain Penting Barcelona Menantikan Kembalinya Si Anak Hilang)
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup E, Brasil Punya 1 Musuh Berat)
“Ya pastinya saya senang dengan penghargaan tersebut dan ini menjadi tambahan motivasi untuk saya. Supaya ke depannya bisa bekerja lebih keras lagi,” ucap Nazar lewat aplikasi tukar pesan kepada BolaSport.com.
Nazar sendiri mengaku tidak menyangka akan mendapatkan gelar tersebut sebab melihat masih ada banyak pemain lain yang tampil lebih bagus darinya.
4 Hal yang Mesti Diwaspadai Rossi Bila Ingin Menang di Mugello https://t.co/uTm5xkv9nd
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 2 Juni 2018
Tak lupa, Nazar pun berterima kasih pada pelatih Jacksen F. Tiago karena selama ini sudah percaya kepadanya.
“Saya bisa bermain dengan percaya diri mungkin karena sering diberi kepercayaan sama pelatih,” tuturnya.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Pemain berusia 23 tahun lantas menegaskan bahwa dirinya tidak akan larut dalam euforia. Sebab, Nazar sudah harus mempersiapkan diri jelang duel melawan PS Tira pada pekan ke-12, Senin (4/6/2018).
“Persiapannya lawan PS Tira semuanya bagus. Yang pasti berusaha menampilkan yang terbaik untuk besok dan bisa membawa pulang tiga poin,” ucap Nazar.