Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Batalnya laga kontra Persebaya pada Minggu (3/6/2018), membuat Persija Jakarta semakin banyak hutang pertandingan dan terperosok menjadi penghuni juru kunci klasemen sementara Liga 1 2018.
Untuk bisa meloloskan diri dari posisi juru kunci, Persija Jakarta memiliki misi menumbangkan tuan rumah PS Tira pada Jumat (8/6/2018).
(Baca juga: Pembatalan Laga Persija kontra Persebaya Bikin Pelatih PSM Makassar Geram)
Hal tersebut dijelaskan oleh winger Persija, Rico Simanjuntak yang berjanji akan mendulang kemenangan melawan PS Tira.
"Pertandingan besok penting buat kami untuk memperbaiki peringkat," ujar Riko dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
"Tentunya, kami berharap bisa bawa pulang oleh-oleh dari sini sebelum libur," katanya menambahkan.
(Baca juga: Malaysia Cetak Rekor Baru pada Asian Games 2018 di Indonesia)
Pemain yang baru saja dipanggil membela timnas U-23 Indonesia asuhan Luis Mila ini tampaknya sudah tahu betul karakter tuan rumah yang berjulukan Young Warriors.
Eks pemain Semen Padang ini akan mewaspadai semangat yang dimiliki oleh para pemain asuhan caretaker PS Tira, Miftahudin Mukson.
"Kekuatan PS Tira ini semangatnya, tetapi kami harus lebih semangat lagi pada pertandingan besok," tutur Riko.