Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Vs Persipura - Tendangan Keras Fadhil Sausu Bawa Serdadu Tridatu Unggul di Babak Pertama

By Adif Setiyoko - Sabtu, 9 Juni 2018 | 21:29 WIB
Gelandang Bali United, Fadhil Sausu (tengah), merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persipura di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (9/6/2018) (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Tim tuan rumah Bali United berhasil mengungguli Persipura Jayapura di babak pertama pada laga pekan ke-13 kompetisi Liga 1 musim 2018.

Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (9/6/2018), Bali United berhasil unggul dengan skor 1-0 di babak pertama.

Satu gol yang membuka keunggulan skuat Serdadu Tridatu dicetak oleh Fadil Sausu pada menit ke-27

Laga diawali dengan tempo yang lambat dari kedua tim. Kedua tim masih bermain berhati-hati di menit-menit awal.

(Baca juga: Mari Lupakan Comvalius, Ilija Spasojevic Tetap Penting bagi Bali United di Musim 2018)

Hal ini membuat tak ada peluang emas yang tercipta pada 15 menit awal laga.

Gol yang ditunggu-tunggu pendukung tim tuan rumah akhirnya hadir pada menit ke-27.

 

A post shared by Go-Jek Liga 1 (@liga1match) on

Kapten tim, Fadhil Sausu, melepaskan tendangan keras menggunakan kaki kiri dari luar kotak penalti seusai mendapatkan bola rebound.

(Baca juga: Inilah Stadion Terlengkap di Indonesia Versi Pelatih asal Inggris, Ternyata Milik Klub Papan Bawah Liga 1)

Tendangan keras ini gagal diantisipasi oleh kiper Persipura, Dede Sulaiman. Serdadu Tridatu unggul atas Mutiara Hitam denga skor 1-0.