Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Persija: Menang Lawan Persib Harga Mati

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 19 Juni 2018 | 14:56 WIB
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade menegaskan tetap ingin menggelar laga Piala AFC 2018 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Senin (14/5/2018). (MEDIA PERSIJA JAKARTA)

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, meminta kepada pemainnya untuk bersungguh-sungguh saat menghadapi Persib Bandung dalam laga tunda pekan ke-6 Liga 1 2018.

Rencananya, pertandingan tersebut digelar di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018).

Menurut Gede, laga melawan Persib merupakan sebuah harga diri bagi Persija.

Untuk itu, pengusaha asal Surabaya itu meminta kepada Ismed Sofyan dkk harus mendapatkan tiga poin saat berjumpa Maung Bandung.

"Itu harga mati dan harus menang," kata Gede kepada BolaSport.com.

(Baca Juga: Belum Ada Jaminan Mohamed Salah Tampil Melawan Rusia)

Gede saat ini berusaha untuk menggelar pertandingan tersebut di Jakarta.

Terlebih sudah empat tahun lamanya duel klasik itu tidak pernah digelar di Ibu Kota Indonesia.

Persija selalu mempergunakan Kota Solo dan Sleman untuk menjamu Persib.