Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Persija Jakarta, Marko Simic mendapatkan hukuman larangan bermain dalam empat pertandingan tertanggal mulai 31 Mei 2018.
Hukuman tersebut sebenarnya didapatkan oleh Marko Simic pada pekan ke-10 tatkala Persija Jakarta menghadapi Persipura Jayapura.
Pada laga tersebut, Simic kedapatan menyikut pemain Persipura yakni Ian Louis Kabes.
Akibatnya, larangan bermain selama empat pertandingan pun harus diterima striker asal Kroasia tersebut.
(Baca juga: Pemain Terbaik Piala AFF Sanjung Performa Timnas U-23 Indonesia)
Jika sesuai regulasi, maka Marko Simic seharusnya absen pada pekan 11, 12, 13, dan 14 Liga 1 2018.
Loyalitas Suporter Persebaya Tersorot Oleh Media Asing https://t.co/mOVfRzkeZu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 17, 2018
Dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI, hukuman larangan bermain Simic berlaku sejak tanggal keputusan sidang yakni pada 31 Mei 2018.
Namun, skuat Macan Kemayoran harus menunda laga pekan ke-11 kontra Persebaya Surabaya, sehingga hukuman Simic baru berlaku dalam satu laga tatkala jumpa PS Tira.
(Baca juga: Rapor Pemain Naturalisasi Timnas U-23 Indonesia, Beto Jadi yang Terdepan)
Sementara itu, masa hukuman Simic pada pekan ke-12 telah berlaku tatkala Persija sukses membungkam tuan rumah PS Tira dengan skor telak 5-0 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Jumat (8/6/2018).