Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bawa 19 Pemain untuk Lawan Persija, Ini Daftarnya

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 29 Juni 2018 | 13:07 WIB
Mario Gomez memimpin latihan perdana Persib Bandung, pasca libur Lebaran. ( Dok Persib )

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, menyiapkan 19 pemain untuk menghadapi Persija Jakarta dalam laga tunda pekan ke-6 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (30/6/2018). 

Tidak banyak perubahan pemain yang dibawa Gomez untuk menghadapi Macan Kemayoran.

Seperti BolaSport.com lansir dari laman resmi Persib, Gomez membawa pemain-pemain pentingnya sepertiny M. Natshir, Ezechiel N'douassel, Jonathan Bauman, Ghozali Siregar hingga Bojan Malisic, untuk melawan Persija.

Hanya saja, laga tandang kali ini Persib tidak membawa sang kapten yakni Supardi Nasir.

Hal itu karena sanksi empat laga yang diterima Supardi dari Komited Disiplin (Komdis) PSSI masih berlaku di pertandingan Persija.

Sejatinya, laga big match tersebut akan digelar pada 28 April 2018, namun batal terlaksana dikarenakan tidak mendapatkan izin dari pihak kepolisian.

Tak hanya Supardi, terlihat Persib juga tidak mengikutsertakan Henhen Herdiana ke Jakarta.

Tidak ada penjelasan mengapa pemain muda itu tidak dibawa untuk menghadapi Persija.

Dalam laga yang digelar besok malam pukul 18.30 WIB, manajemen Persija tidak menjual tiket pertandingan tersebut kepada The Jakmania, mengingat Stadion PTIK hanya berkapasitas maksimal 2000 penonton saja.

Hanya tamu undangan yang dipersilahkan masuk ke dalam stadion milik Bhayangkara FC tersebut.