Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Semakin Dekat, Persebaya Bakal Tambah Pemain di Semua Lini

By Nungki Nugroho - Senin, 2 Juli 2018 | 20:34 WIB
Pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera, dalam jumpa pers Sabtu (28/4/2018) di Stadion Aji Imbut Tenggarong, menjelang laga Liga 1 2018 melawan Mitra Kukar. (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Persebaya Surabaya memastikan diri bakal menambah pemain di dalam bursa transfer putaran kedua Liga 1 2018.

Tim berjulukan Bajul Ijo itu mengaku membuka segala kemungkinan untuk merekrut pemain di semua lini.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera kepada awak media pada Senin (2/7/2018).

"Saya tidak bisa kasih tahu, tapi ada beberapa pemain. Saya cari semua posisi. Bisa di tengah, bisa depan, bisa belakang juga. Semua," ujar Alfredo Vera seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jatim.

(Baca Juga: Banyak Sia-siakan Peluang, Timnas U-19 Indonesia Harus Rela Jadi yang Kedua)

Jika melihat komposisi tim, saat ini Persebaya masih memiliki satu stok untuk pemain asing asal Asia.

Tatkala ditanya tentang hal tersebut, Alfredo Vera mengaku masih hendak berpikir lagi.

"Pemain asing Asia sedang kami pikirkan. Kami lihat nanti masih ada sisa lima pertandingan," ujarnya menambahkan.

(Baca Juga: Ambisi Persija Jakarta Menjaga Rekor Saat Lawan Perseru)

Eks pelatih Persipura Jayapura itu juga menegaskan akan mengevaluasi tim dalam lima laga ke depan.

"Kami sudah evaluasi dan itu lagi kami pikirkan juga. Yang jelas sekarang saya lihat tim ini sebenarnya bagus." kata pelatih asal Brasil tersebut.


Skuat Persebaya Surabaya saat menghadapi Sarawak FA, Minggu (18/3/2018) ( SURYA.CO.ID )

Ia juga menambahkan seperti apa kekurangan skuat Bajul Ijo saat ini.

"Tim ini masih kurang pengalaman di Liga, tetapi untuk prospek kedepan bagus," tuturnya menutup pembicaraan.

(Baca Juga: Menengok Starting XI Timnas U-19 Indonesia, Mayoritas Pilar Tim Liga 1)

Persebaya saat ini berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2018.

Itu merupakan posisi yang tidak aman lantaran hanya terpaut satu poin dengan juru kunci klasemen, yakni PSIS Semarang.

Untuk itu, jika lima laga ke depan tak ada perkembangan, rasanya layak bagi Persebaya untuk melakukan perombakan tim.

(Baca Juga: Bek Persija Ungkap Senjata Andalan Kalahkan Mantan Tim)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P