Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wildan Ramdhani yang sudah dipastikan bakal masuk jadi bagian Persib Bandung diberi pekerjaan rumah oleh pelatih Roberto Carlos Mario Gomez.
Pemain berusia 19 tahun ini mengaku diminta membenahi kondisi fisiknya sekaligus menurunkan berat badan.
(Baca Juga: Kiper Spanyol Ini Sebut Liga Inggris Lebih Baik dari Liga Spanyol)
"Coach ingin berat badan saya turun beberapa kilo. Saya lakukan apa yang coach instruksikan," tutur Wildan Ramdhani di Stadion ARcamanik, Kota Bandung, Rabu (4/7/2018).
Ia sadar pelatih ingin kondisi fisiknya lebih bugar supaya siap menjalani kompetisi Liga 1 yang berlangsung ketat.
(Baca juga: Capai Kesepakatan, Eks Kiper Real Madrid Segera Jadi Bagian Atletico Madrid)
(Baca juga: Piala AFF U-19 2018 - Neymar dari Kedah Cetak Gol, Malaysia Raih Kemenangan Perdana)
Untuk itu, striker jebolan Diklat Persib ini bekerja keras dengan menambah porsi latihan fisik.
"Saya lakukan dengan maksimal. Siapa tahu saya memang bisa memberikan yang terbaik buat tim," ucapnya.
(Baca Juga: 4 Kandidat Pengganti Pelatih Jorge Sampaoli di Timnas Argentina)
Wildan tahu sebagai pemain muda bukan hal yang mudah untuk masuk tim inti Persib.
Apalagi pada posisi striker, dia harus bersaing dengan Ezechiel Ndouasel dan Jonathan Bauman.
Namun, ia siap menjalani tahapan baru dalam karier sepak bolanya sebagai proses belajar untuk meningkatkan kemampuannya di lapangan hijau.
(Baca juga: Timnas Negerinya Sudah Tersingkir, Pria Argentina Ini Kena Denda 123 Juta Rupiah di Rusia)
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada