Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aji Santoso Beberkan Dua Nilai Plus Arema FC Sejak Ditangani Milan Petrovic

By Ovan Setiawan - Sabtu, 7 Juli 2018 | 07:36 WIB
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mendapat sambutan dari pendukung Arema FC seusai timnya mengalahkan Bhayangkara FC pada laga pekan ke-10 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (22/05/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Perkembangan Arema FC sejak ditangani oleh Milan Petrovic ternyata tidak luput dari penilaian pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso. Aji menilai bahwa Milan membawa dua nilai positif bagi tim Singo Edan.

Dua nilai tersebut adalah Arema FC dalam beberapa pertandingan terakhir lebih bermain secara taktik dan lebih agresif.

(Baca Juga: Wawancara Eksklusif Luis Milla: Evan Dimas, Kebingungan Senior, dan Skuat 95 Persen)

“Saya melihat Arema FC kini lebih taktikal dan mereka bermain lebih agresif. Buktinya mereka bisa memenangi dua pertandingan terakhir,” ujar Aji kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, saat sesi konferensi pers di kantor Arema FC, Jalan Mayjen Pandjaitan no 42 Kota Malang, pada Jumat siang (6/7/2018).

"Tapi InsyaAllah kami siap menghadapi pertandingan besok," ucap Aji.

Milan saat ini memang membawa banyak perubahan pada Arema FC. Sejak diangkat menjadi pelatih kepala menggeser posisi Joko Susilo, permainan Arema FC dinilai lebih bervariasi.

Mereka tidak lagi monoton karena permainannya sulit ditebak. Bahkan Milan juga melakukan rotasi di beberapa posisi, seperti lebih memercayakan lini depan pada duet pemain lokal, Rivaldi Bawuo dan Dedik Setiawan.

(Baca Juga: Raphael Varane, Bek Ke-9 Prancis yang Cetak Gol di Piala Dunia)

Dua laga terakhir sebelum jeda kompetisi juga dilalui oleh Arema FC dengan kemenangan. Mereka berhasil mengalahkan PSIS Semarang dan Perseru Serui dengan kemenangan tipis 1-0.

Sementara itu, dibandingkan dengan Arema FC, Persela kini memang terlihat berada di atas angin.


Aji Santoso, saat masih melatih Arema FC dalam latihan tim di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, Senin (5/6/2017) sore. ( OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Tim berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut kini berada di urutan keempat klasemen sementara kompetisi Liga 1 2018 dengan meraih 20 poin.

Hal ini berbanding terbalik dengan Arema FC. Kini mereka terseok-seok di zona degradasi dan berada di urutan ke-16 dengan mengumpulkan 15 poin.

Melihat kondisi Arema FC saat ini, Persela memang memiliki celah untuk bisa meraup poin di kandang Arema FC. Namun, bukan berarti hal itu bisa diraih dengan mudah.

(Baca Juga: Tanggapan Tegas Laura Barriales Mengenai Pemberitaan Dirinya akan Telanjang Jika Ronaldo Pindah ke Juventus)

Aji saat ini serius mempersiapkan Persela jelang menghadapi pertandingan melawan Arema FC dalam pertandingan yang akan diadakan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Sabtu (7/7/2018).

“Saya selalu menginstruksikan kepada pemain untuk sungguh-sungguh,” tutur pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P