Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Latihan Khusus, Ini yang Diutamakan Pelatih PSIS Semarang untuk Hadapi Persib Bandung

By Christina Kasih Nugrahaeni - Minggu, 8 Juli 2018 | 13:33 WIB
Vincenzo Annese Saat Mempimpin Latihan PSIS Semarang, di Stadion Citarum Semarang, Senin (15/4) sore WIB (DOK PSIS SEMARANG)

PSIS Semarang akan berhadapan dengan Persib Bandung pada laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-14 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (8/7/2018) pukul 18.30 WIB.

Dalam menghadapi pertandingan tersebut, Pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese, menuturkan ada aspek yang lebih penting, yakni mental.

"Tidak ada persiapan atau taktik khusus untuk pertandingan melawan Persib, kami harus mendapat tiga poin. Hanya dengan mentalitas yang bisa membuat kami mendapat poin," kata Annese kepada BolaSport.com, Minggu (8/7/2018).

Pelatih termuda Liga 1 2018 itu memang menekankan mentalitas bermain kepada anak-anak asuhnya.

(Baca Juga: Poin Jadi Motivasi Terbesar PSIS Semarang Hadapi Persib Bandung)


"Tanpa mentalitas bermain yang apik, Anda tidak akan mendapat apapun," ujar pelatih berusia 33 tahun itu.

Bagi Annese, pertandingan besok adalah duel antara kesebelas pemain, tidak ada pemain ke-12.

Meskipun begitu, pelatih berusia 33 tahun itu tetap respek dengan suporter Persib Bandung, bobotoh.

"Pertandingan nanti hanya 11 lawan 11 saja. Tetapi, saya tetap menghormati suporter yang dimiliki oleh Persib," tegasnya.