Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez akhirnya memulangkan Rafid Chadafi Lestaluhu. Pemain muda ini sebelumnya mengikuti seleksi sekitar dua pekan bersama tim berjulukan Maung Bandung.
Menurut Mario Gomez, pemain yang sempat berkostum Persija Jakarta dan Persita Tangerang ini memiliki kualitas.
Hanya saja, Rafid Chadafi Lestaluhu tidak seusai dengan kebutuhan tim.
(Baca juga: Nyaris Dikalahkan Timor Leste, Timnas U-19 Malaysia Diselamatkan Neymar dari Kedah)
”Rafid, dia sudah tidak diambil, bukannya main jelek, tetapi kami butuh pemain yang memiliki kemampuan lebih,” kata pelatih asal Argentina ini, Minggu (8/7/2018).
(Baca juga: Menang dan Cetak Tujuh Gol, Myanmar Butuh Satu Poin untuk Susul Indonesia ke Semifinal)
(Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Gagal Bawa Kemenangan pada Dua Uji Coba Terbaru di Malaysia)
Mantan pelatih Johor Darul Takzim ini menambahkan, Maung Bandung butuh sosok pemain yang kualitasnya tidak jauh berbeda dengan pilar yang sudah ada di tim.
”Kami butuh gelandang sepeti Oh In-Kyun, winger yang punya kecepatan seperti Febri (Hariyadi). Saat ini, kami belum temukan," tutur Mario Gomez.
(Baca juga: Okto Maniani Bersinar dan Perserang Menang, saat Persita Tersungkur di Rembang)
”Kalau pun gelandang yang ada sekarang sepeti Eka (Ramdani) atau Hariono, mereka pemain bertahan. Nah, kami cari yang seperti In-Kyun,” ucapnya.
Persib akan mendatangkan tiga sampai empat pemain anyar.
Mereka akan segera bergabung dengan tim Maung Bandung sebelum bergulirnya putaran kedua Liga 1 2018.
(Baca juga: Cetak Gol Pertama di Liga Thailand, Yanto Basna Katakan 'Siap' ke Luis Milla)