Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebanyak sembilan pertandingan akan digelar untuk pekan ke-16 Liga 1 2018 mulai 15 hingga 18 Juli. Tiga tim berjulukan kucing besar akan mempertaruhkan keangkeran kandang mereka.
Ketiga tim yang erat dengan julukan kucing besar bakal memainkan laga di kandangnya pada pekan ini.
Sebut saja Arema FC, Persib Bandung, dan Persija Jakarta.
(Baca juga: Baru Cetak Tiga Gol di Jepang, Ada Kabar Kurang Bagus Terkait Kondisi Terbaru Lukas Podolski)
Skuat Singo Edan, julukan Arema, akan membuka pertempuran pekan ke-16 Liga 1 2018 dengan menjamu tim yang miliki institusi negara, PS Tira pada Minggu (15/7/2018) sore.
(Baca Juga: Permalukan PSMS Medan, Persipura Justru Dapat Hadiah Khusus dari Pihak Tuan Rumah)
(Baca juga: Didepak Klub Liga 1, Striker Ini Bersama Eks Pemain Arema Gabung Klub Hong Kong)
Kemudian pada hari yang sama dilanjutkan partai antara PSM Makassar kontra Bhayangkara FC pada pukul 18.30 WIB.
Memasuki hari kedua, giliran pasukan Maung Bandung yang akan menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).