Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persela Lamongan janjikan permainan menyerang saat dijamu Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Senin (16/7/2018) malam.
Pelatih Persela, Aji Santoso menyebut Persib sebagai tim yang bagus dan sekarang sedang menunjukkan tren positif.
Bermain di kandang, Supardi Nasir dan kolega dipastikan bakal mendapat dukungan dari ribuan pendukung mereka, bobotoh.
(Baca Juga: Juarai Piala Dunia 2018, Kylian Mbappe Beri Jawaban Soal Teka-teki Kepindahannya ke Real Madrid)
Namun para pemain tim tamu yang beralias Laskar Joko Tingkir tak gentar dan siap main terbuka untuk meraih poin di Kota Kembang.
"Meskipun main di kandang lawan, kami tetap akan bermain dengan gaya kami sendiri yaitu menyerang," ujar Aji pada konferensi pers di Graha Persib, Minggu (15/7/2018).
(Baca juga: PSGC Ciamis Tersingkir dari Piala Indonesia 2018)
(Baca juga: Calon Pesepak Bola Pertama Singapura di Premier League Terkena Sandungan Keikutsertaan Wajib Militer)
Di tangan Aji, Persela menjelma jadi tim yang sangat agresif dan sampai laga ke-15 pada Liga 1 2018, mereka sudah mencetak 25 gol.
Ia mengaku Persela akan melakoni laga yang berat, karena tuan rumah berambisi meraih poin penuh untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga 1 2018.
(Baca Juga: VIDEO - N'Golo Kante Terlalu Pemalu untuk Meminta Trofi Piala Dunia dari Rekan Setim)
"Namun, kami tak mau pulang dengan tangan kosong. Walaupun saya tahu itu tidak mudah karena Persib dihuni materi pemain bagus dan dilatih pelatih berkualitas," ujarnya.
Enam Rekor Tercipta pada Final Piala Dunia 2018, Termasuk Catatan Gemilang Paul Pogba https://t.co/SEXzGWB4zJ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 16, 2018