Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira, menyebut kepercayaan diri anak asuhnya sudah kembali normal. Hal ini menyusul kemenangan yang diraih dari Perseru Serui, Selasa (17/7) malam WIB.
Madura United menang dengan skor 2-0 saat menjamu Perseru di pekan ke-16 Liga di Stadion Gelora Ratu Pamelingan.
Dua gol Laskar Sape Kerap dicetak oleh Engelberd Sani dan Slamet Nurcahyo.
(Baca Juga: Akhir Pekan Ini, Jangan Lewatkan Laga 18 Raksasa di International Champions Cup 2018, Berikut Jadwal Lengkapnya)
Menurut Gomes, kemenangan atas Perseru punya arti yang sangat penting.
Sebab, kemenangan tersebut menjadi tanda jika mental dan rasa percaya diri pemain sudah kembali setelah sempat berada dalam periode yang buruk.
"Saya kenal 90 persen pemain yang ada di sini dan saya tahu kemampuan mereka dimana. Saya hanya bicara untuk bisa kembalikan percaya diri mereka. Itu yang terjadi," buka Gomes.
"Kami harus angkat lagi tim ini seperti dulu. Pemain juga sudah tahu harus berjuang untuk kembali ke papan atas lagi," tegasnya.
(Baca Juga: Setelah Absen 2 Tahun, Santi Cazorla Akhirnya Kembali Berlaga)
Meskipun begitu, pelatih asal Brasil ini juga masih punya beberapa catatan penting.
Menurut Gomes, adalah titik lemah yang mencolok dari permainan Fachruddin Aryanto dan kolega. Hal itu tidak lain adalah ketahanan fisik.
"Stamina masih belum maksimal karena mungkin intensitas yang tidak terlalu tinggi sebelumnya dan sekarang dengan saya lebih tinggi. Kita bermain 70 atau 80 menit setelah itu stamina kendur," tandas Gomes.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada