Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Transfer Liga 1 2018 - Klub Promosi Ini Dikabarkan Telah 99 persen Mendatangkan Mantan Top Scorer Liga Lebanon

By Irfa Ulwan - Jumat, 20 Juli 2018 | 21:08 WIB
Eks Striker AC Tripoli dan Kelantan FA, Abou Bakr Al-Mel, Dikabarkan Merapat ke PSIS Semarang (instagram.com/bako_77)

PSIS Semarang dikabarkan akan segera mendapatkan tanda tangan dari seorang pemain timnas Lebanon, Abou Bakr Al-Mel.

Kedua belah pihak, baik PSIS Semarang maupun Abou Bakr Al-Mel digadang-gadang sudah saling sepakat untuk berkjerja sama.

Pemain yang akrab disapa Bako ini, bahkan, telah menyatakan bahwa dirinya telah menyetujui kesepakatan secara lisan.

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jateng, Bako tak sungkan lagi membenarkan pertanyaan terkait kesepakatannya dengan Mahesa Jenar melalui akun instagramnya, @Bako_77.

(Baca Juga: 50 Ribu Lebih Pencinta Sepak Bola Tanah Air Sepakat Tuntut Edy Rahmayadi Mundur dari PSSI)

Pemain 25 tahun yang pernah menyabet gelar "sepatu emas" Liga Lebanon ketika berseragam AC Tripoli pada musim 2016/2017 itu dengan tegas mengiyakan pertanyaan tersebut.

Ia mengaku siap untuk menerima tantangan baru di Indonesia.

Di tempat yang terpisah, General Manager PSIS Semarang, Wahyu Winarto, juga membuat pernyataan yang setali tiga uang dengan sang pemain.

(Baca Juga: Bek Mitra Kukar Alami Cedera Seperti Mohamed Salah)