Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Keras, Kapten Timnas U-23 Indonesia Terkapar Setelah Kena Hajar Ezechiel Ndouassel

By Nungki Nugroho - Minggu, 22 Juli 2018 | 21:25 WIB
Bek timnas Indonesia, Hansamu Yama Pranata terjatuh setelah berduel dengan pemain Islandia, Ottar Magnus Karlsson, pada laga uji coba internasional di Stadion Utama GBK, Jakarta Selatan, Minggu (14/1/2018) malam. (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Bek Barito Putera, Hansamu Yama Pranata terkena sikutan dari Ezechiel Ndouassel pada laga melawan Persib Bandung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin pada 22 Juli 2018.

Pertandingan berlangsung dengan tempo cepat sejak awal laga.

Misi meraih puncak klasemen menjadi alasan ketatnya pertandingan ini.

Baik Barito Putera maupun Persib Bandung harus menunggu hingga lebih dari 40 menit untuk mencetak gol.

(Baca Juga: Info Terbaru, Calon Lawan Timnas U-23 Indonesia di Asian Games Tumbang dari Thailand)


Sebelum kreatifitas kedua tim terbayar, sempat terjadi insiden tak terpuji di menit ke-27.

Striker Persib Bandung, Ezechiel Ndouassel berebut bola dengan bek Barito Putera, Hansamu Yama Pranata.

Intersep yang dilakukan bek timnas U-23 Indonesia itu rupanya menyulut emosi Ndouassel.

Alhasil cekcok pun terjadi di antara keduanya.