Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laris Manis Bak Kacang Goreng, Stadion Sultan Agung Jadi yang Tersibuk di Indonesia

By Irfa Ulwan - Jumat, 27 Juli 2018 | 09:41 WIB
Rumput Stadion Sultan Agung Bantul yang tampak terawat dengan baik pada Minggu (7/1/2018). ( IRWAN FEBRI RIALDI/BOLASPORT.COM )

Stadion Sultan Agung, Bantul, yang terletak di Daerah Istimewa Yogyakarta laris manis bak kacang goreng. 

Stadion Sultan Agung, Bantul baru saja menggelar sebuah laga sarat gengsi antara PSIM Yogyakarta melawan PSS Sleman, Kamis (26/7/2018) sore kemarin.

Laga yang bertajuk Derbi DIY itu dalam rangka lanjutan Liga 2 2018 pekan ke-10.

Dua hari sebelumnya, tepatnya Selasa (24/7/2018), stadion berkapasitas 35 ribu penonton tersebut menggelar sebuah laga di babak 128 besar Piala Indonesia 2018.

Sang empunya rumah, Persiba Bantul menjamu tamunya, PS Tira, yang belakangan juga menggunakan stadion yang terletak tak begitu jauh dari pusat Kota Yogyakarta itu.

(Baca juga: Dari Posisi Klasemen, Dua Tim Korps Keamanan Negara Miliki Perbedaan di Akhir Putaran Pertama)

Jumat (27/7/2018) hari ini, stadion yang terletak di Pacar, Kec. Sewon, Kab. Bantul itu bakal kembali menggelar pertandingan besar.

Tim ibu kota, Persija Jakarta yang turut menggunakannya sebagai venue kandang 'usirannya' ini akan menjamu Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2018.

Persija terusir dari Jakarta (dan sekitarnya) lantaran stadion-stadion yang terletak di kawasan itu tengah dipersiapkan untuk menyambut ajang olahraga terbesar se-Asia, Asian Games 2018.

Tak sampai di situ, 3 hari ke depan, Senin (30/7/2018) juara paruh musim Liga 1 musim ini, Persib Bandung juga akan mencicipi rumput lapangan di selatan Yogyakarta itu.

(Baca juga: Update Transfer Paruh Musim Liga 1 2018 - Persib Nyatakan Sikap Terkait Ketertarikan PSIS ke Atep dan Airlangga)

Persib datang ke Stadion Sultan Agung sebagai tamu yang datang untuk menantang sang tuan rumah, PS Tira.

Artinya, dalam jangka waktu lebih kurang sepekan, stadion itu menggelar empat laga pada tiga kompetisi yang berbeda.

Tak berlebihan jika kini, SSA disebut-sebut sebagai stadion tersibuk di Indonesia.

Pasalnya, di musim ini belum ada stadion dengan intensitas menggelar pertandingan dalam sepekannya yang melebihi SSA.

(Baca juga: Kecewa, Kiper Ini Bongkar Sikap Persib soal Pemilihan Kiper di Bawah Besutan Mario Gomez)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P