Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol tunggal dari Ismed Sofyan sukses membuat Persija Jakarta menang atas tamunya Bhayangkara FC dengan skor 1-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Jumat (27/7/2018).
Dalam laga putaran kedua Liga 1 2018 tersebut, gol dari Ismed Sofyan sukses dicetak lewat tendangan bebas.
(Baca Juga: Striker Asing PSMS Medan Mogok Main)
Kapten Persija Jakarta itu berhasil melayangkan bola ke sisi kanan gawang yang dijaga oleh Wahyu Tri.
Fakta uniknya, butuh waktu tujuh tahun bagi Ismed Sofyan untuk kembali mencetak gol lewat tendangan bebas di kompetisi Liga Indonesia.
Tujuh tahun lalu pada 2011, Ismed Sofyan sukses mencetak gol lewat tendangan bebas di Indonesian Super League (ISL) saat bersua Persiram Raja Ampat.
Waktu itu Persija Jakarta yang bermain sebagai tim tamu sukses menang dengan skor telak 6-0.
Salah satunya lahir dari gol cantik pemain berusia 38 tahun itu.
Memang bek senior Macan Kemayoran itu selalu lihai menjadi eksekutor tendangan bebas.
Namun dirinya lebih sering melakukan umpan cantik ketimbang harus mencetakan nama di papan skor.