Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bali United baru saja mengumumkan pemain asing baru untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2018.
Ia adalah Brwa Nouri yang merupakan mantan pemain kontestan Liga Swedia, Ostersunds FK.
Dalam unggahan terbaru, Instagram Bali United telah mengumumkan bahwa Nouri akan menjadi gelandang barunya di musim ini.
Dengan ini, Bali United telah memiliki empat pemain asing yang aktif bermain.
(Baca Juga: VIDEO - Kecepatan Luar Biasa dari Winger Timnas U-16 Indonesia Tak Terkejar Pemain Lawan)
Sayangnya, manajemen Bali United tidak menyebutkan nilai kontrak dari sang jenderal lapangan tengah.
Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa Nouri merupakan pemain dengan nilai pasar tertinggi di ajang Liga 1 2018 yakni 13,6 miliar rupiah.
Sebenarnya Nouri sudah mulai bergabung di latihan skuat Serdadu Tridatu pada Selasa (31/7/2018).
Hanya saja, peresmian kontrak baru dilakukan pada siang ini.