Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel, harus merelakan posisi puncak daftar top scorer Liga 1 2018 disalip oleh pesepakbola asal Spanyol, Fernando Rodriguez.
Penyerang asal klub Mitra Kukar yang disebut terakhir itu sudah mencetak 14 gol sampai pekan ke-19 Liga 1 2018.
Sementara Ezechiel baru mencetak 13 gol bersama Persib.
Kesuksesan Rodriguez menyalip Ezechiel tak lepas dari keberhasilannya melesakkan sebiji gol ke gawang Borneo FC saat kedua tim bertemu di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin (6/8/2018).
(Baca Juga: Pemain Lokal Tetap Dominasi Gelar Pemain Terbaik Pekan Ini di Liga 1 2018)
(Baca Juga: Mario Gomez Sindir Persija, Persib Rela Kalah WO di Piala Indonesia 2018)
Sayangnya, gol tersebut tak mampu membawa Mitra Kukar menang atas Borneo FC. Tim asuhan Rahmad Darmawan kalah dengan skor 2-3 dari Borneo FC.
Adapun Ezechiel tidak bermain di dua pertandingan terakhir Persib melawan PS Tira dan Sriwijaya FC.
Penyerang asal Chad itu absen karena sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI akibat dinilai menyikut bek Barito Putera, Hansamu Yama.
Ezechiel baru bisa bermain selepas jeda kompetisi karena sanksinya masih berlaku di laga kontra Mitra Kukar).
Di bawah Rodriguez dan Ezechiel, terdapat penyerang asal Brasil yang saat ini memperkuat Persebaya Surabaya, yakni David da Silva, yang telah mengemas 11 gol.
Sampai pekan ke-19, David da Silva sudah mencetak 11 gol.
Jadwal Tanding Cabor Bulu Tangkis Asian Games 2018, 7 Medali Emas Siap Diperebutkan https://t.co/uaVzWzgnKA
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 7, 2018
(Baca Juga: 4 Pelatih Lokal Bersinar di Tengah Dominasi Asing)
Dari daftar 10 pencetak gol terbanyak sampai saat ini hanya Stefano Lilipaly (Bali United) dan Samsul Arif (Barito Putera) yang berasal dari Indonesia.
Lilipaly sudah mencetak 10 gol, sementara Samsul Arif baru membukukan sembilan gol.
Berikut 10 daftar pencetak gol terbanyak di Liga 1 2018 sampai pekan ke-19
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on