Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain Bali United yang pernah memperkuat timnas U-23 Indonesia, Miftahul Hamdi meninggalkan Bali United.
Pemain asal Aceh itu pulang kampung dan ingin melanjutkan usaha sang ayah.
Miftahul Hamdi pulang ke kampung halamannya bersama sang istri.
Di Bali United, Miftahul Hamdi kalah bersaing untuk masuk skuat utama.
Tercatat di Liga 1 2018, ia baru bermain enam kali dengan 129 menit bermain.
Sementara di timnas U-23 Indonesia posisinya tergeser dan ia tidak masuk dalam skuat Asian Games 2018.
(Baca Juga: Pemenang Akan Lawan Indonesia, Berikut Jadwal Kualifikasi Piala AFF 2018)
Asisten pelatih Bali United, Eko Purdjianto pun membenarkan kepergian Miftahul Hamdi pada Minggu (26/8/2018).
Hamdi pemait ke Aceh sebelum liburnya Liga 1 karena Asian Games 2018.
Saat Bali United kembali latihan lagi, MIftahul Hamdi tidak terlihat.
"Hamdi izin pulang ke Aceh untuk mengurus atau meneruskan usaha Ayahnya di Aceh. Untuk detailnya ke Coach Widodo ya," kata Eko Purdjianto, dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali.
"Agak terkejut. Tetapi memang sudah pilihan hidupnya. Saya hanya bisa menghargai dan mendukung keinginannya," ujarnya.
Sementara itu, kapten Bali United Fadil Sausu membenarkan bahwa Hamdi pamit untuk meneruskan usaha ayahnya.
"Pasti merasa kehilangan tapi inilah sepak bola ada pertemuan, kebersamaan, pasti ada perpisahan. Kita saling mendoakan aja yang terbaik," kata Fadil Sausu.