Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSM Makassar saat ini tengah mengalami masalah terkait pencairan bonus untuk para pemain.
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, pun membenarkan kalau para pemain belum menerima bonus dari enam laga yang dijalani.
(Baca Juga: Empat Hal Ini Akan Menjadi Penyesalan Terbesar Timnas U-23 Korea Selatan Bila Gagal di Final)
"Dan itu kebenarannya. Saya punya keyakinan suatu saat (masalah) ini bakal terselesaikan," ujarnya seperti dilansir BolaSport.com dari Tribun Timur.
Hal tersebut dinilai akan mempengaruhi psikologi pemain dalam latihan serta dalam melanjutkan sisa kompetisi Liga 1 2018.
(Baca Juga: Eksklusif Jonatan Christie: Kekasih, Olimpiade, Juara Dunia, dan Bangkit dari Keterpurukan)
Namun, juru taktik asal Belanda tersebut mengapresiasi para pemain yang tetap semangat untuk ikut latihan.
Memang saat ini hanya Alessandro Ferreira Leonardo yang masih absen latihan. Robert Rene Alberts pun enggan menjelaskan secara rinci alasan Sandro belum mengikuti latihan.
"Sandro adalah pemain yang sangat marah sekarang. Dia ada urusan yang belum terselesaikan dengan pihak klub," tuturnya.
Sebelumnya Robert dan Sandro saling mengklarifikasi terkait pemberitaan yang dianggap tidak benar.
Sepak Takraw Asian Games 2018 - Quadrant Putra Indonesia Jaga Asa Meraih Medali Emas #SemuaUntukIndonesia https://t.co/hR1AJKE105
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 31, 2018
(Baca Juga: Meski Selalu Dicadangkan, Pemain Timnas U-23 Jepang Ini Bisa Menjadi Mimpi Buruk Korea Selatan)
Robert dianggap kecewa dengan sikap Sandro, namun ternyata itu hanyalah kesalah pahaman.
Sandro pun menuturkan kalau dirinya mengalami sedikit masalah dengan manajemen hingga ia kemudian memilih absen dari latihan.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada