Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Pulih dari Cedera, Irfan Bachdim Akui Tak Sabar Menanti Kesempatan Comeback

By Irfa Ulwan - Senin, 3 September 2018 | 19:44 WIB
Penyerang Bali United, Irfan Bachdim (depan) dalam sesi latihan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (6/1/2018) sore. ( YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM )


Irfan Bachdim dilarikan ke rumah sakit usai cedera dalam pertandingan Bali United vs Arema FC, Jumat (18/5/2018)(instagram.com/baliunitedfc)

Di penghujung pertandingan yang dihelat di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 18 Mei 2018, Irfan yang tak mampu lagi melanjutkan pertandingan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan.

Eks pemain Persema Malang itu pun harus menepi beberapa bulan selama proses penyembuhan cederanya. 

(Baca juga: Meski Harapkan Setidaknya Satu Laga Uji Coba, Peter Butler Pasrah dan Tunggu Keputusan Manajemen)

Pada gim internal yang dihelat Sabtu (1/9/2018), pertandingan itu berkesudahan dengan skor sama kuat 5-5.

Kendati Irfan belum dapat menampilkan performa terbaiknya, tetapi ia sukses menyarangkan satu gol pada laga tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P