Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Stefano Lilipaly telah kembali berlatih bersama timnya, Bali United pascamembela timnas U-23 Indonesia di ajang Asian Games 2018. Kendati demikian, ia belum tentu akan dimainkan di partai perdana lanjutan Liga 1 2018 setelah diliburkan.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, Stefano Lilipaly telah kembali bergabung bersama rekan-rekan setimnya yang lain.
Namun, tidak seperti pemain Bali United yang lain, pada sesi latihan yang digelar pagi tadi, Selasa (4/9/2018), Lilipaly hanya berlatih ringan.
Sementara itu, satu pilar Serdadu Tridatu yang turut memperkuat timnas U-23 Indonesia di ajang Asian Games 2018, Ricky Fajrin belum tampak di lapangan.
“Lilipaly gabung latihan dengan Bali United. Namun, dia hanya latihan ringan, belum gabung full seperti pemain lain. Sedangkan Ricky belum gabung,” kata Asisten Pelatih Serdadu Tridatu, Eko Purdjianto.
(Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018)
Masih menurut Eko, kedua pemain itu punya kans besar untuk turut serta di pertandingan lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-21.
Menghadapi Persela Lamongan di kandang, Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 11 September 2018, mereka bisa saja langsung diturunkan Widodo Cahyono Putro.
Namun, di sisi lain, timnas senior Indonesia juga menggelar laga persahabatan internasional melawan Mauritius pada waktu yang sama.
Oleh karena itu, kepastian kedua pemain tersebut masih menunggu pemanggilan dari timnas Indonesia.
(Baca juga: Jadwal Dua Pertandingan Uji Coba Timnas U-16 Indonesia Sebelum Mentas di Piala Asia U-16 2018)
Tetapi, jika Lilipaly dan Ricky tidak dapat memperkuat Bali United, Eko mengaku tidak khawatir.
Sebab, ia dan WCP--sapaan akrab Widodo--telah menyiapkan penggantinya.
“Kami masih punya waktu sebelum lawan Persela. Jika mereka dipanggil timnas kami juga sudah siapkan pemain penggantinya,” ujarnya.
(Baca juga: Sudah Pulih dari Cedera, Irfan Bachdim Akui Tak Sabar Menanti Kesempatan Comeback)
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on