Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Liga 1 2018 akan kembali digulirkan pascajeda Asian Games 2018. Memasuki pekan ke-21, beberapa hal yang menarik terkait pelatih-pelatih lokal akan mengiringi jalannya kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air ini.
Jelang pekan ke-21 Liga 1 2018, tercatat ada delapan nama pelatih lokal yang akan beradu kemampuan meracik tim dengan pelatih-pelatih asing.
Dari delapan nama tersebut di antaranya adalah Widodo Cahyono Putro (Bali United), Aji Santoso (Persela Lamongan), dan Rahmad Darmawan (Mitra Kukar).
I Putu Gede yang menukangi Perseru Serui dan Nilmaizar, juru racik PS Tira juga ada di antara kedelapan nama tersebut.
Sisanya, nama-nama seperti Subangkit (Sriwijaya FC), Djadjang Nurdjaman (Persebaya Surabaya), dan Jafri Sastra (PSIS Semarang) akan turut meramaikan perhelatan sisa kompetisi.
(Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018)
Hingga pekan ke-20, Widodo C. Putro dengan Bali United-nya masih jadi yang tersukses di antara nama-nama pelatih lokal tersebut.
Meski sempat limbung di awal-awal kompetisi, perlahan pria yang akrab disapa WCP itu menemukan sentuhan terbaiknya.
WCP sukses menjaga konsistensi performa apik Serdadu Tridatu.
Hingga jeda Asian Games 2018, tim kebanggaan maysrakat Pulau Dewata itu bertengger di posisi ketiga klasemen semetara dengan raihan 32 poin.
Sementara itu, Aji Santoso yang sempat membawa Persela Lamongan meramaikan peta persaingan di papan atas perlahan mulai kendur.
Kini, Laskar Joko Tingkir akan memulai kembali kompetisi dari peringkat kesembilan.
Dengan modal 28 poin, pelatih kelahiran Malang, Jawa Timur, 48 tahun itu akan membawa anak-anak asuhannya bertandang ke markas Bali United.
Kedua pelatih lokal itu akan beradu strategi di pekan ke-21 yang akan dihelat pada 11 September 2018.
(Baca juga: Lilipaly Kembali Berlatih, Meski Belum Tentu Bermain Lawan Persela Lamongan)
Sementara itu, dua pelatih lokal lain akan menjalani laga perdananya bersama tim baru mulai pekan ke-21.
Djadjang Nurdjaman akan melatih Persebaya Surabaya yang ditinggal Angel Alfredo Vera di pekan ke-18.
Eks Pelatih PSMS Medan itu akan bahu-membahu dengan Bejo Sugiantoro yang sempat menjabat sebagai karteker pelatih pada dua pertandingan terakhir.
(Baca juga: Fokus Jafri Sastra Benahi Kondisi Fisik Skuat PSIS Tak Lain lantaran Hal Ini)
Satu nama lagi adalah Jafri Sastra yang mulai pekan ke-21 akan meracik PSIS Semarang.
Pelatih yang sebelumnya melatih Persis Solo di Liga 2 itu ditunjuk Manajemen Mahesa Jenar untuk menggantikan Vincenzo Alberto Annese.
Pria kelahiran Payakumbuh, Sumatera Barat tersebut diberi tugas berat untuk mengankat tim kebanggaan warga Semarang itu dari jurang degradasi.