Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mario Gomez Khawatir Pemain Persib Bandung Kena Akumulasi

By Budi Kresnadi - Minggu, 9 September 2018 | 12:38 WIB
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, memimpin latihan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (29/7/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM )

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez agak was-was menghadapi lanjutan Liga 1 2018 yang mempertemukan Persib dengan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (13/9/2018).

Maklum ada empat pemain asuhannya yang sudah mengantungi dua kartu kuning, yaitu Bojan Malisic, Ardi Idrus, Hariono, dan Ghozali Siregar.

(Baca Juga: Debut Manis di Spanyol, Luis Enrique Sebut David de Gea Kiper Nomor Satu Dunia)

Pelatih asal Argentina ini khawatir ada diantara keempat pemain ini mendapat kartu kuning ketiga ketika menjamu Arema.

"Kita harus menjaga supaya mereka lebih berhati-hati untuk menghindari kartu kuning," ujar Gomez, Sabtu (8/9/2018) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Gomez tak mau mereka terkena akumulasi kartu kuning, sehingga tak bisa tampil saat melakoni laga berikutnya melawan Borneo FC.

Pantas kalau sang juru taktik cemas, pasalnya keempat pemain tersebut merupakan pilar penting tim Maung Bandung.

(Baca Juga: Karena De Gea dan Ramos, Pelatih Inggris Kesal Gol Welbeck Dianulir)

Ia mengaku tidak takut untuk bermain, tapi khawatir pada wasit karena setiap waktu pemain Persib mendapat kartu kuning.

"Saya tidak khawatir sama pemain, hanya kadang-kadang serem kalau lihat wasit," tandasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Tak banyak pemain yang bisa mengatakan "TIDAK" kepada Barcelona. Apakah ini keputusan yang tepat bagi Griezmann? #barcelona #antoinegriezmann

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on