Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Persipura, Beto Ingat Pesan Luis Milla

By Irfa Ulwan - Senin, 10 September 2018 | 14:56 WIB
Selebrasi penyerang tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos, pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Alberto Goncalves tidak masuk dalam skuat timnas Indonesia pada laga uji coba internasional melawan Mauritius, Selasa (11/9/2018). Beto  yang bakal membela klubnya, Sriwijaya FC, saat melawan Persipura Jayapura pun mengingat pesan yang pernah dituturkan Luis Milla.

Laga Sriwijaya FC kontra Persipura Jayapura di Liga 1 2018 dan partai uji tanding internasional antara timnas Indonesia versus Mauritius sama-sama dihelat pada 11 September 2018.

Beto tak disertakan dalam laga uji coba resmi tersebut.

Ia pun fokus membela Sriwijaya FC yang akan bertandang ke markas Persipura, Stadion Mandala, Jayapura.

Pasalnya, SFC punya target besar pada laga pekan ke-21 tersebut. Mereka tak ingin kalah di kandang Mutiara Hitam, julukan Persipura.

(Baca juga: Berita Timnas U-19 - Kedatangan Egy Maulana Vikri hingga Pencoretan Dua Pemain Jelang Piala Asia U-19 2018)

Dilansir Sripoku.com, pemain yang akrab disapa Beto tersebut mengaku ingin mendapatkan hasil maksimal pada pertandingan perdana Laskar Wong Kito setelah gelaran Asian Games 2018.

Beto memiliki misi menghindarkan timnya dari kekalahan, kendati ia tak dapat menampik bahwa mencuri poin di Stadion Mandala bukanlah perkerjaan yang mudah.

Pria kelahiran Brasil itu pun mewaspadai mantan rekan setimnya, Hilton Moreira, yang pada Liga 1 musim lalu pernah membobol Sriwijaya di Stadion Mandala.