Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bermain ngotot dan menyerang sepanjang pertandingan merupakan beberapa di antara wujud dari identitas permainan Persebaya itu.
(Baca juga: Jelang Lakoni Laga Perdana, Djanur Fokus Dengan Hal Ini dan Dapat Angin Segar)
#POPULER Jadwal Siaran Langsung Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018 https://t.co/NAonnOzVFq
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 4, 2018
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, pelatih kelahiran Majalengka tersebut mengaku tak akan banyak mengubah gaya bermain Persebaya.
Ia beralasan, ketika membesut PSMS Medan maupun Persib Bandung, skema dua tim itu tak jauh berbeda dengan apa yang ditampilkan klub kebanggaan Bonek ini.
"Untuk skema saya masih akan melanjutkan formasi itu. Kebetulan saya juga menggunakan formasi 4-3-3 di Persib dan PSMS. Jadi tidak ada masalah untuk memainkan formasi itu, sesuai dengan komposisi pemain yang dimiliki Persebaya," kata Djanur.
(Baca juga: Berhasrat Kalahkan Persib Bandung, Milan Petrovic Akan Paksakan 4 Pemain yang Dipanggil Timnas?)