Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Persib Bandung, Atep mengaku bersyukur mendapat kesempatan bermain pada pertandingan kandang Liga 1 2018 menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Kamis (13/9/2018).
Pasalnya, selain sudah lama duduk sebagai pemain cadangan, pada kesempatan tersebut ia bisa membawa tim kebanggaan Bobotoh meraih kemenangan dengan skor 2-0
"Yang pasti Alhamdulillah buat saya sangat bersyukur, pertandingan sore ini bisa meraih tiga poin," kata Atep yang masuk menggantikan Agung Mulyadi di menit ke-42.
(Baca Juga: Jenis Trek Lari Gawang Berbeda, Dedeh Erawati Perlu Usaha Ekstra)
Selain itu, pemain yang mengantarkan Persib meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014 ini tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya.
Karena, satu dari dua gol kemenangan Persib dicetak olehnya pada menit ke-43, apalagi gol tersebut merupakan yang pertama baginya di musim 2018.
(Baca Juga: Mengapa Jamaika Punya Banyak Sprinter Bertalenta?)
"Saya senang luar biasa, saya bisa cetak gol lagi di Liga 1 setelah sebelumnya banyak di bangku cadangan," ungkapnya.
Sementara itu, kemenangan tersebut membuat Persib kembali kepuncak klasemen dengan megoleksi 38 poin dari 21 laga yang sudah dilakoninya.