Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang PSM Makassar asal Belanda, Marc Klok, mengungkapkan kekecewaannya ketika bertanding di Liga 1.
Marc Klok kecewa lantaran keputusan wasit memberikan kartu kuning karena tekel yang ia lakukan saat PSM Makassar berjumpa Barito Putera pada hari Kamis (14/9/2018) di Stadion Andi Mattalata, Makassar.
Laga antara PSM Makassar melawan Barito Putera sendiri berakhir dengan skor imbang 1-1.
Marc Klok mengungkapkan kekecewaan melalui unggahan video Instastory seusai laga tersebut digelar.
(Baca Juga: Pendukung PSM Makassar Lakukan Demo, Robert Rene Alberts Balas dengan Berjoget)
Dalam video tersebut tampak gelandang berusia 25 tahun itu melakukan tekel terhadap gelandang Barito Putera Paulo Sitanggang.
"Di Eropa, hal ini tak masalah, play on. Di Liga 1 ini kartu kuning," kata Klok
Eks pemain Oldham Athletic itu juga membubuhi tagar 'frustrations' dalam unggahannya tersebut.
(Baca Juga: Simson Rumah Pasal, Bek Timnas Indonesia yang Sukses Taklukkan Johan Cruyff )
Klok memang terkenal menjadi salah satu gelandang yang bermain keras.
Beberapa kali ia tak bisa tampil bersama PSM Makassar karena hukuman akumulasi kartu.
Kartu kuning dalam laga melawan Barito Putera itu menjadi kartu kuning ke-9 yang diterima Klok dalam 17 penampilannya di Liga 1 2018.
#POPULER Media Italia Beritakan Keterlibatan Presiden Inter Milan dalam Pilpres Indonesia 2019 https://t.co/lYvcML8Dur
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 9 September 2018