Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker asing PSIS Semarang, Bruno Silva berusaha untuk melerai oknum suporter yang terlibat bentrokan saat timnya dijamu Persija.
Kerusuhan tersebut terjadi seusai laga Persija kontra PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Selasa (18/9/2018) malam WIB.
Pada laga tersebut, oknum The Jak Mania dan oknum suporter PSIS Semarang terlibat bentrokan.
(Baca juga: Jelang Piala Dunia 2018 Gagal Lawan Israel, Argentina Lawan Irak Bulan Depan)
Keadaan yang tak dapat lagi dikondisikan, membuat petugas keamanan memutuskan untuk menembakkan gas air mata.
Pada bentrokan tersebut, terlihat Bruno Silva berdiri di dekat tribune suporter.
(Baca Juga: Persija Vs PSIS Berakhir Ricuh, Polisi Menembakkan Gas Air Mata)
"Saya hanya ingin memisahkan suporter PSIS entah bagaimana caranya, agar mereka tidak terkena masalah," kata Bruno kepada BolaSport.com melalui Whatsapp, Rabu (19/9/2018).
"Sayangnya, usaha yang saya lakukan untuk memisahkan suporter PSIS tidak berhasil," katanya lagi.
Pemain asal Brasil itu mengaku tidak mengerti apa yang mendasari bentrokan tersebut.
(Baca juga: Putuskan Gabung Klub Juru Kunci Liga Portugal, Eks Penyerang Atletico Madrid Rilis Lagu Relijius)
"Saya tidak mengerti mengapa mereka harus bentrokan," kata Bruno.
"Siapa yang akhirnya dirugikan dengan kejadian ini? Saya berharap semua akan baik-baik saja," ujarnya.
(Baca juga: Mengintip Persiapan Intens Lawan Terakhir Indonesia pada Fase Grup Piala Asia U-16 2018)