Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Vs Persela - Laga Terhenti Lima Menit, Tim Tamu Berhasil Unggul di Babak Pertama

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Jumat, 21 September 2018 | 16:38 WIB
Penyerang Persela Lamongan, Loris Arnaud, merayakan gol ke gawang PS Tira, di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (28/5/2018). ( SAHLUL FAHMI/BOLASPORT.COM )

Tuan rumah PSMS Medan sementara tertinggal 0-2 dari Persela Lamongan pada babak pertama lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-23 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (21/9/2018).

Gol dari Persela Lamongan suskes dicetak oleh Loris Arnaud dan Fahmi Al Ayyubi.

(Baca Juga: Suporter PSMS Medan Ancam Bikin Ribut Pada Laga Kontra Persela, dan Tuntut Edy Rahmayadi)

Saat kick off babak pertama dimulai, PSMS Medan yang tak ingin malu di depan ribuan pendukungnya langsung tampil menekan.

PSMS Medan mendapatkan peluang pada menit ke-10 lewat tendangan bebas, namun tendangan Shohei Matsunaga masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Persela, Muhammad Ridwan.

Pada menit ke-20 terjadi insiden tubrukan keras di bagian kepala antara Diego Assis dan Danie Pratama yang membuat pertandingan sempat terhenti kurang lebih lima menit.

Namun petaka datang untuk PSMS Medan pada menit ke-27 ketika Persela Lamongan sukses melakukan serangan balik cepat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

GOL! @perselafc. __ @lorisarnaud78 __ @psmsmedanofficial 0-1 @perselafc. __ #PSMSvPSLA #GoJekLiga1 #Liga1KitaSatu

A post shared by Go-Jek Liga 1 (@liga1match) on

Striker Persela Lamongan, Loris Arnaud, sukses lolos dari pengawalan ketat pemain belakang PSMS Medan dan mengecoh kiper Muhammad Ridwan.

Tertinggal 0-1 membuat tuan rumah mencoba membalas, namun sejumlah peluang gagal dikonversi menjadi gol.

Namun petaka kembali menghampiri tuan rumah yang harus dibobol pada menit ke-45+3 lewat gol dari Fahmi Al Ayyubi.