Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pihak kepolisian melalui Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol. Irman Sugema melarang laga digelar sesuai jadwal semula dengan alasan keamanan.
Pihak Polrestabes Bandung menyarankan agar pertandingan dilangsungkan pada Selasa (25/9/2018).
Namun setelah panpel melakukan mediasi, alhasil laga tetap digelar pada jadwal semula hanya waktu kick-off dimajukan yakni pukul 15.30 WIB.
Larangan untuk The Jak Mania
Suporter Persija Jakarta mendapatkan imbauan untuk tidak hadir langsung saat laga Persib versus Persija.
Gengsi panas antara kedua kubu membuat pihak keamanan bertindak cepat melakukan pencegahan supaya tidak terjadi konflik suporter.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persija, Polrestabes Bandung mengirimkan surat imbauan kepada manajemen Macan Kemayoran.
"Untuk menghidari terjadinya korban dan konflik pada saat pertandingan di Bandung, dimohon bantuan Jenderal untuk meminta pada Persija Jakarta dan Pengurus Jakmania supaya para suporter tidak hadir langsung di pertandingan antara Persib dan Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (23/9/2018)," bunyi surat itu.
(Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia - Fakhri Husaini Bicara soal Intimidasi Selama di Malaysia, Ini Katanya)