Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi, menghormati penghentian sementara kompetisi Liga 1 2018.
Candra memahami bahwa PSSI membutuhkan waktu untuk menyelesaikan insiden di Bandung yang menewaskan seorang suporter, saat Persib Bandung menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018).
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-16 Vs India, Laga Penentu ke Perempat Final Piala Asia U-16 2018
Menurutnya, PSSI tentu memiliki pertimbangan atas penghentian kompetisi. Karena itu, pihaknya menghormati apa pun kebijakan dan pertimbangan yang diambil federasi.
"Kami di klub sebagai anggota federasi menerima itu. Mungkin federasi (PSSI) punya pertimbangan bahwa memang situasinya tidak nyaman kalau dilanjutkan," ucap Candra.
Kendati demikian, Candra juga berharap penghentian sementara kompetisi Liga 1 2018 tidak berlangsung lama.
Ia meminta agar PSSI memberi kepastian kepada klub peserta liga tentang kelanjutan kompetisi.
"Cuma harapan kami di klub, (penghentian) jangan terlalu lama karena kepastian kompetisi itu sangat penting. Kami berharap segera ada kepastian kembali," kata dia.
Candra berharap, nantinya apa yang dilakukan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebagai operator liga bisa menguraikan masalah dan membuat keputusan yang tepat. Selain itu, kompetisi bisa kembali bergulir.
"PSSI mungkin lagi dalam proses investigasi terkait insiden di Bandung. Harapannya itu segera selesai, apa pun akan kami terima. Lebih penting lagi, kompetisi bisa berjalan secepatnya," tutur Candra.