Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSIS Semarang menang dengan skor 1-0 atas Barito Putera di laga pekan ke-25 Liga 1 2018 yang dimainkan di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Sabtu (13/10/2018) sore.
PSIS Semarang membuka kedudukan melalui gol Hari Nur Yulianto memanfaatkan umpan matang dari Bruno Silva di menit kelima.
Kedudukan sementara 1-0 untuk PSIS Semarang.
Peluang di menit ke-16 didapat oleh Aaron Evans, sundulannya menuju sudut gawang namun bisa diselamatkan kiper Jandia Eka Putera.
Memasuki menit ke-30, Barito Putera terus mencoba menyerang, namun selalu patah dan belum menemui hasil.
Menit ke-32 Bruno Silva mendapatkan ruang tembak, namun sepakannya melambung ke atas mistar gawang.
Di menit ke-40, terjadi benturan antara Hari Nur Yulianto dan Gavin Kwan Addit, keduanya pun mendapatkan perawatan.
(Baca Juga: Jelang Piala AFF 2018, Striker Naturalisasi Jebolan Atletico Madrid Ingin Perkuat Timnas Vietnam)
Laga babak kedua memasuki menit ke-49, Paulo Sitanggang mendapatkan peluang, sepakannya melebar tipis di atas mistar gawang.
Memasuki menit ke-58, Barito Putera mendapatkan peluang emas, saat Samsul Arif berhadapan dengan kiper, namun sepakannya justru melebar.
Samsul Arif kembali mendapat peluang emas di menit ke-67, namun sundulan melebar tipis di atas mistar gawang.
Barito Putera melakukan pergantian pemain di menit ke-69, Paulo Sitanggang keluar digantikan Ady Setiawan.
Memasuki menit ke-70 kedudukan belum berubah skor 1-0 untuk keunggulan PSIS Semarang.
(Baca Juga: Egy Maulana Vikri Diharapkan Main Satu Babak, Begini Semangat si Kelok Sembilan)
Bruno Silva mendapatkan peluang emas di menit ke-86, bola hasil sepakannya membentur kaki kiper Dian Agus dan memental keluar lapangan.
Sampai peluit panjang dibunyikan tanda berakhirnya laga, kedudukan tak berubah.
PSIS Semarang menang dengan skor 1-0 atas Barito Putera.
Dengan kemenangan tersebut, PSIS Semarang mendapatkan tambahan tiga poin.
Kini PSIS Semarang mengumpulkan 30 poin, naik ke peringkat ke-13 klasemen sementara atau keluar dari zona degradasi.
Kemungkinan besar, PSIS hanya sementara bisa keluar dari zona merah.
Sejumlah tim pesaing PSIS Semarang di papan bawah belum melakukan pertandingan pada pekan ke-25.
Seperti Persebaya yang akan berlaga melawan Borneo FC pada Sabtu (13/10/2018) pukul 18.30 WIB.
Lalu, Mitra Kukar baru akan bermain melawan Bali United pada Senin (15/10/2018).
Susunan Pemain:
PSIS Semarang: 30- Jandia Eka Putra (GK), 13- Fauzan Fajri, 27- Safrudin Tahar, 25- Petra Planic, 23- Gilang Gonarsa, 55- Ibrahim Conteh, 7- M Yunus, 12- Nerius Alom, 10 - Komarudin, 91- Bruno Silva, 22- Hari Nur Yulianto (C)
Cadangan: 1- J. Ribowo (GK), 15- Frendi, 17- M Rio, 24- Hafit, 94- Majefat, 92- Bayu NU, 99- Gustur
Barito Putera: 33- Dian Agus, 28- Jajang Sukmara, 2- Aaron Evans, 5- M Rifqi, 55- Dandi Maulana, 24- Fajar Handika, 10- Douglas Packer, 18- Gavin Kwan Adsit, 17- Paulo Sitanggang, 7- Matias Cordoba, 9- Samsul Arif
Cadangan: 20- Adhitya Harlan (GK), 94- Ady Setiawan, 46- Dona, 13- Beroperay, 91- Ferizal, 87- Niki, 29- Talaqhu Musafri
View this post on InstagramBagaimana menurut BolaSporter? #timnasindonesia #sriwijayafc
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on