Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menerka Jawara Liga 1 2018 dari Sisa Pertandingan Klub yang Bercokol di 5 Besar

By Irfa Ulwan - Rabu, 17 Oktober 2018 | 19:43 WIB
Para pemain Persib dan Persija berkumpul di tengah lapangan pada laga Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

Liga 1 2018 hampir sampai di penghujung musim. Meski jarak poin menuju tangga juara terbilang cukup rapat, tetapi kandidat calon jawara sudah semakin mengerucut.

Hingga saat ini, setidaknya ada lima kontestan yang mempunyai peluang paling besar untuk menjuara Liga 1 2018.

Persib Bandung yang masih bercokol di puncak klasemen harus semakin berwaspada.

Pasalnya, klub-klub pesaingnya sudah semakin mempersempit jarak poin dengan mereka.

Sebut saja PSM Makassar, tim yang di papan klasemen sementara berada tepat di bawah Persib.

(Baca juga: PSIS Semarang Sukses Selesaikan Satu Misi Lepas dari Jerat Degradasi)

PSM hanya selisih satu poin dari tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat tersebut.

Setingkat di bawah Juku Eja, julukan PSM, Persija Jakarta siap menggeser posisi dua kontestan yang ada di atasnya jika sewaktu-waktu mereka lengah.

Sebab, perolehan poin Persija hanya lebih sedikit dua angka dari PSM dan tiga angka dari Maung Bandung.

Dua tim lagi yang secara berturut-turut masuk dalam posisi lima besar, Bali United dan Bhayangkara FC juga masih memiliki peluang yang sama untuk menyabet gelar juara di akhir musim.

(Baca juga: Jelang Tandang ke Palembang, PSMS Kian Kehilangan Momentum untuk Bangkit)

Bali United punya koleksi 40 poin, sementara Bhayangkara FC telah mengumpulkan 39 angka.

Untuk menerka tim mana yang dapat meraih gelar juara pada edisi kedua setelah berganti nama menjadi Liga 1 ini, menilik jadwal pertandingan sisa tentu saja menjadi sebuah keniscayaan.

Pasalnya, hasil dari sembilan laga itu yang bakal menentukan tim mana yang akan tersenyum lebar di akhir musim.

Tentunya, tidak terlepas dari faktor-faktor yang lain, sisa pertandingan yang harus dilakoni oleh kontestan di lima besar saat ini tersebut dapat dijadikan sebagai parameter untuk menerka jawara Liga 1 musim kompetisi 2018.

(Baca juga: 3 Kenyataan Pahit bagi Arema FC Saat Jamu Bali United)


Logo Liga 1 ( ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

Berikut sembilan laga sisa kontestan yang berada di lima besar per pekan ke-25 Liga 1 2018:

Persib Bandung

  • Vs Persebaya (H)
  • Vs PSM (A)
  • Vs Bali United (H)
  • Vs Bhayangkara FC (A)
  • Vs PSMS Medan (H)
  • Vs PSIS Semarang (A)
  • Vs Perseru Serui (H)
  • Vs Persela Lamongan (A)
  • Vs Barito Putera (H)

PSM Makassar

  • Vs Borneo FC (A)
  • Vs Persib (H)
  • Vs Madura United (A)
  • Vs Persipura (H)
  • Vs Persebaya (A)
  • Vs Persija (H)
  • Vs Bali United (H)
  • Vs Bhayangkara (A)
  • Vs PSMS Medan (H)

Persija Jakarta

  • Vs Persela Lamongan (H)
  • Vs Persipura Jayapura (A)
  • Vs Barito Putera (H)
  • Vs Persebaya (A)
  • Vs PS Tira (H)
  • Vs PSM Makassar (A)
  • Vs Sriwijaya FC (H)
  • Vs Bali United (A)
  • Vs Mitra Kukar (H)

Bali United

  • Vs Arema FC (A)
  • Vs Borneo (H)
  • Vs Persib (A)
  • Vs Madura United (H)
  • Vs Persipura Jayapura (A)
  • Vs Persebaya (H)
  • Vs PSM (A)
  • Vs Persija (H)
  • Vs Bhayangkara FC (A)

Bhayangkara FC

(Baca juga: Timnas U-19 Indonesia Vs Taiwan - Faktor yang Bikin Garuda Nusantara Harusnya Mampu Tekuk Lawannya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P