Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Persib Vs Persebaya - Maung Bandung Tak Ingin Kehilangan Puncak, Bajul Ijo Jadi Tumbal

By Irfa Ulwan - Jumat, 19 Oktober 2018 | 16:21 WIB
Para pemain Persib Bandung bersiap jelang laga Liga 1 2018 kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (23/9/2018). (FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

Posisi Persib Bandung di puncak klasemen sementara Liga 1 2018 kini semakin terancam. Mau tak mau, Maung Bandung harus mengalahkan Persebaya Surabaya pada pertandingan yang dapat disaksikan melalui link live streaming berikut ini, jika tak ingin kehilangan tampuk pimpinan klasemen.

Laga Persib Bandung kontra Persebaya Surabaya akan dihelat di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (20/10/2018).

Sepak mula pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2018 dilaksanakan tepat pada pukul 18.30 WIB.

Partai krusial bagi Maung Bandung ini dapat pula disaksikan melalui link live streaming yang tersedia di akhir artikel.

Persib harus meraih kemenangan jika posisinya tak ingin direbut klub-klub kontestan lainnya.

(Baca juga: Alasan CEO Bali United Berharap Persib Bandung Kembali 'Pulang' ke Pulau Dewata setelah Tandang ke Makassar)

Andai PSM Makassar meraih kemenangan saat bertandang ke markas Borneo FC pada Jumat (19/10/2018), untuk sementara Juku Eja akan bertengger di puncak klasemen.

Sebab, perolehan poin PSM dan Persib hanya selisih satu angka.

Jika Pangeran Biru pada laga esok tak mampu meraih poin penuh, posisi puncak yang telah dikuasainya sejak pekan ke-18 silam harus benar-benar direlakan skuat besutan Roberto Carlos Mario Gomez tersebut.