Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung akan menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-26 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Sabtu (20/10/2018).
Pertandingan Persib Bandung Vs Persebaya Surabaya tersebut akan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta yakni Indosiar pada pukul 18.30 WIB.
(Baca Juga: Persib Bandung Vs Persebaya Surabaya - Febri Hariyadi Kembali, Mario Gomez Tak Bisa Sembunyikan Hal Ini)
Laga tersebut diprediksi akan berjalan sangat sengit, meski tidak dihadiri oleh kedua suporter di stadion.
Persib sangat membutuhkan kemenangan untuk kembali menjadi pemuncak klasemen Liga 1 2018 yang sebelumnya telah digusur oleh PSM Makassar.
Sedangkan Persebaya juga tak ingin kalah, mengingat saat ini persaingan di papan bawah sudah semakin ketat.
Bila kalah maka tim asuhan Djadjang Nurdjaman akan terancam masuk ke jurang neraka untuk turun kasta ke Liga 2.
Pelatih Persib, Mario Gomez, untuk pertama kalinya tidak akan memainkan satu pun pemain asingnya.
(Baca Juga: Persib Vs Persebaya - Pertama Kalinya di Liga 1 2018 Maung Bandung Tanpa Pemain Asing)