Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari susunan pemain pertandingan Bali United kontra Borneo FC menunjukkan jika di pertandingan ini kedua tim sama-sama ingin meraih hasil maksimal.
Laga pekan ke-27 Liga 1 2018 antara Bali United kontra Borneo FC akan dihelat di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Kamis (25/10/2018).
Sepak mula laga ini akan dilaksanakan tepat pada pukul 18.30 WIB.
Tuan rumah kembali bertumpu pada pemain asing anyarnya, Melvin Platje, untuk mencetak gol kemenangan.
Sementara Ilija Spasojevic pada pertandingan ini harus rela diparkir di bangku cadangan oleh pelatih Serdadu Tridatu, Widodo C Putro.
(Baca juga: Irfan Bachdim Bicara Soal Gol Perdana, Kekalahan, Serta Lawan Berikutnya)
Di kubu tim tamu, Borneo FC memasang dua penyerang sekaligus untuk membongkar lini bertahan Bali United.
Bomber asing mereka, Matias Conti diduetkan oleh penyerang lokal miliknya, Lerby Eliandri.
Sementara di posisi bertahan, Pesut Etam kembali mendapat suntikan tenaga segar setelah sang kapten tim, Diego Michiels sudah dapat dimainkan.
Pada pertandingan sebelumnya saat Borneo FC ditaklukkan 1-2 oleh PSM Makassar, Diego absen dan hanya menyaksikan rekan-rekannya berjuang.
(Baca juga: Jelang Bersua Borneo FC, Dias Angga Putra Komentari Sosok Calon Pelatih Lawan)
Susunan pemain:
Bali United: Wawan Hendrawan; I Made Andhika, Mahamadou Ndiaye, Ricky Fajrin, Taufik Hidayat; Fadil Sausu, Muhammad Taufiq; Yabes Roni, Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim; Melvin Platje
Pelatih: Widodo C Putro
Borneo FC: Muhammad Ridho; Diego Michiels, Wildansyah, Renan Alves, Abdul Rahman; Ambrizal Umanailo, Tijani Belaid, Wahyudi Hamisi, Sultan Samma; Matias Conti, Lerby Eliandry
Pelatih: Dejan Antonic