Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Markas PSM Makassar, Stadion Andi Mattalatta, dinilai tak mampu mengakomodir animo masyarakat dalam mendukung tim kebanggaannya. Atas kenyataan itu, manajemen memohonkan permintaan maaf lantaran belum dapat memenuhi antusiasme suporter.
Kapasistas 15 ribu penonton yang dimiliki Stadion Andi Mattalatta dinilai sudah tak memadai.
Lebih-lebih dengan animo besar masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya Makassar, dalam mendukung PSM Makassar.
Pasalnya, sebagaimana dilaporkan Tribun Timur, dalam kurun waktu dua tahun terakhir, jumlah penonton sekaligus suporter yang datang ke stadion semakin meningkat.
Hal itu memang tak terlepas dari peningkatan kualitas permainan sekaligus prestasi dari PSM Makassar.
Baca juga:
Pada musim kompetisi tahun lalu saja, PSM mampu finis di posisi ketiga Liga 1 2017.
Sementara pada kompetisi kasta tertinggi liga sepak bola nasional musim ini, PSM juga masih mampu menjaga kualitasnya.
Sebagai bukti, hingga pekan ke-27 Liga 1 2018, tim yang dijuluki Juku Eja itu kokoh berada di puncak klasemen sementara.