Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Susunan pemain untuk laga Madura United kontra PSM Makassar dalam pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2018 menunjukkan bahwa kedua tim sama-sama mengincar raihan positif pada laga ini.
Laga Madura United versus PSM Makassar akan terselenggara di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura pada Senin (29/10/2018).
Kendati berstatus sebagai tim tamu, PSM Makassar jauh lebih diunggulkan daripada tim tuan rumah.
Selain rekam jejak kedua tim dalam beberapa pertandingan terakhir, susunan pemain juga bisa dijadikan sebagai salah satu acuan untuk memprediksi hasil akhir laga.
PSM yang tampil dengan tim terbaiknya diyakini mampu memperpanjang hasil positif yang selalu diraihnya sejak enam laga terakhir.
Robert Rene Alberts kembali menurunkan tiga penyerang seperti saat mengalahkan Persib Bandung pada pekan lalu.
Guy Junior dan Muhammad Rachmat kembali dipercaya oleh pelatih asal Belanda itu untuk membobol gawang lawan-lawannya.
Namun, pada laga tandang di Madura ini, Robert tak bisa menurunkan bomber asal dari Hong Kong, Alessandro Ferreira Leonardo.
Pemain naturalisasi itu mengalami cedera dan tak diboyong Robert ke markas Sape Kerrap.