Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan PSSI Menolak Permintaan Sriwijaya Soal Penundaan Pemanggilan Beto dan Zulfiandi

By Muhammad Robbani - Kamis, 1 November 2018 | 20:33 WIB
Selebrasi penyerang tim nasional U-23 Indonesia, Alberto Goncalves, seusai mencetak gol ke gawang Laos, pada pertandingan lanjutan Grup A sepak bola Asian Games 2018, di Stadion Patriot, Jumat (17/8/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono menjelaskan alasan di balik penolakan pihaknya terhadap permintaan pihak Sriwijaya FC terkait pemanggilan Alberto Goncalves dan Zulfiandi ke timnas Indonesia.

Manajemen Sriwijaya sebelumnya meminta PSSI untuk menunda pemanggilan Alberto Goncalves dan Zulfiandi karena ingin memainkan keduanya pada laga kontra tuan rumah Persela Lamongan.

Sriwijaya akan melawan Persela pada lanjutan Liga 1 musim 2018 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (2/11/2018), pukul 18.30 WIB.

Namun, permintaan Sriwijaya itu ditolak PSSI dan kedua pemain telah bergabung ke timnas Indonesia hari ini, Kamis (1/11/2018).

"PSSI sejak jauh-jauh hari sudah menyampaikan, bahkan sebelum kick off, bahwa ada turnamen yang harus kami kelola bersama pada 2018. Ada Asian games dan Piala AFF tahun 2018," kata Joko Driyono kepada wartawan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Kamis (1/11/2018).


Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono menjawab pertanyaan wartawan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Kamis (1/11/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

"Ini semua harus diatur agar kompetisi bisa berlangsung, tapi sebagai federasi indikator pencapaian timnas menjadi prioritas. Maka, mau tidak mau harus di-confirm oleh semuannya,"

(Baca juga: Permintaan Sriwijaya FC Ditolak PSSI, Zulfiandi dan Beto Sudah Gabung Timnas Indonesia)

"Menjelang ke putaran kedua, PSSI telah menyampaikan ke ke suluruh klub bahwa kompetisi overlaping dengan Piala AFF dan pemanggilan timnas adalah kewajiban sesuai dengan pertimbangan pelatih," ujarnya menambahkan.