Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
CEO Bali United, Yabes Tanuri memberi penjelasan terkait kabar suporter Persebaya Surabaya, Bonek yang menguasai tiket pertandingan antara kedua tim pada pekan ke-31 Liga 1 2018.
Suporter Persebaya Surabaya, Bonek diduga menguasai tiket pertandingan antara Bali United melawan sang tamu yang berjulukan Bajul Ijo pada pekan ke-31 Liga 1 2018.
Kabarnya, sekitar 15 ribu Bonek akan memenuhi Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar.
(Baca juga: Kiper Cadangan Timnas Malaysia di Piala AFF 2018 Dikabarkan Jadi Incaran Klub Elite Liga Thailand)
Jumlah ini terbilang besar bagi tim yang berstatus sebagai tamu, mengingat kapasitas Stadion Dipta hanya mampu menampung 22 ribu penonton.
Namun begitu manajemen Bali United menepis hal tersebut.
(Baca juga: Jawaban Santai Mario Gomez soal Peluang Juara Persib Bandung)
Piala AFF 2018 - Prediksi Line-up Timnas Indonesia Vs Thailand, Kedua Tim Andalkan Satu Striker di Depan https://t.co/QqYkJYznZG
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 17, 2018
(Baca juga: Rapor Terbaru Ezra Walian, Jadi Bagian Klubnya Singkirkan Klub Elite dari Piala Belanda)
CEO Bali United, Yabes Tanuri menegaskan Stadion Dipta tak akan dikuasai oleh Bonek karena tiket yang dialokasikan untuk fan Bali United sekitar 18 ribu tiket.
"Tidak benar. Tidak ada (Bonek kuasai Dipta). Itu tidak mungkin terjadi karena kami lepas ke online untuk dijual hanya empat ribu tiket," kata Yabes Tanuri.
(Baca juga: Jelang Jamu Timnas Indonesia, Satu Bek Thailand Mundur dari Piala AFF 2018)
"Bonek itu kami jatah tiket 2.000 di tribune sayap," ucapnya menambahkan, seperti yang dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali.
Yabes Tanuri memprediksi Bonek yng berada di dalam stadion tak mencapai 5 ribu orang.
(Baca juga: Eks Pemain Arema FC Gigit Jari Pasca-klubnya Menjuarai Piala Malaysia 2018)
"Kemungkinan besar mentok untuk Bonek total di dalam stadion sebanyak 4 sampai 5 ribuan orang," tutur Yabes.
"Jumlah tiket untuk fan Bali United dan masyarakat Bali, kami siapkan kurang lebih 18 ribu tiket. Ini sesuai kapasitas total 22 ribu di Stadion Dipta."
(Baca juga: Live Streaming Timnas Indonesia Vs Thailand - Final Kepagian di Piala AFF 2018)
Manajemen Bali United juga telah mengantisipasi membeludaknya fan lawan di luar stadion dengan mengerahkan 1.500 pihak aparat.
(Baca juga: Yanto Basna 90 Persen Bertahan di Liga Thailand dan Bakal Duet dengan Bek yang Hampir Gabung Leeds United)
Keamanan itu terdiri dari anggota polisi, tentara dan polisi adat.
"Antisipasi padat di luar stadion, kami akan dirikan empat layar lebar di luar Stadion Dipta," tuturnya mengakhiri.
Duel antara Bali United melawan Persebaya dalam lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2018 bakal berlangsung pada Minggu (18/11/2018).
(Baca juga: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Terancam Senasib dengan Malaysia Saat Jalani Laga Ketiga)
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul (BALI UNITED VS PERSEBAYA di Stadion Dipta, Ini Kata Yabes Tanuri)