Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga Bhayangkara FC kontra Persipura Jayapura masih bertahan imbang 0-0 pada babak pertama.Bhayangkara menjamu Persipura pada lanjutan Liga 1 musim 2018 pekan ke-31 yang terselenggara di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (19/11/2018).
Sebagai tuan rumah, Bhayangkara mencoba mengambil inisiatif menyerang untuk mencuri keunggulan lebih awal.
Tanpa kehadiran Paulo Sergio yang absen lantaran akumulasi kartu kuning, Adam Alis mengambil peranan sebagai pengatur serangan Bhayangkara.
Adam Alis mencoba peruntungan pada awal laga dengan melakukan akselerasi ke dekat kotak penalti Persipura, sayang masih melayang di atas mistar.
Kubu tuan rumah terus melepaskan tendangan-tendangan spekulasi seperti yang dilakukan Vendry Mofu dan Herman Dzumafo, tapi tak ada yang tepat sasaran.
(Baca juga: Persija Vs Persela - Kembali ke SUGBK, Teco Pastikan Macan Kemayoran Kerja Ekstra Keras)
Peluang terbaik didapatkan Vendy Mofu saat menyambut umpan silang terukur dari Lee Yujun.
Sayang sundulan Vendry Mofu yang sudah menunggu di depan gawang Persipura, masih melayang di atas mistar.
Persipura baru mendapatkan peluang bersih pertamanya lewat aksi tendangan keras jarak jauh yang dilepaskan Muhammad Tahir pada menit ke-43.
Media Spanyol Sebut Eks-klub Syamsir Alam Punya Fans Terbaik Sejagat https://t.co/MjsnTuO2Ut
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 November 2018
Namun masih bisa diselamatkan kiper Bhayangkara, Wahyu Tri Nugroho.
Sampai wasit Djumadi Effendi asal Jawa Timur mengakhir babak pertama, skor imbang 0-0 tetap bertahan.
Susunan pemain
Bhayangkara FC: 1-Wahyu Tri; 17-Alsan Sanda, 27-Indra Kahfi, 10-Jajang Mulyana, 33-Dany Saputra; 89-Lee Yujun, 18-Adam Alis, 20-Sani Riski, 23-Wahyu Subo; 7-Vendry M, 99-Herman Dzumafo
Pelatih: Simon McMenemy
Persipura Jayapura: 27-Dede Sulaiman; 21-Yustinus Pae, 22-Marcio Nascimento, 4-Ricardo Salampessy, 82-Valentino Telaubun; 6-Elisa Basna; 11 Imanuel Wanggai, 32-Muhammad Tahir; 13-Ian Louis Kabes
33-Gunansar Mandowen, 86-Boaz Solossa
Pelatih: Osvaldo Lessa