Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSM Makassar melakukan perjudian dalam penentuan sang juru gedor saat melawan Bali United pada pekan ke-32 Liga 1 2018.
PSM Makassar dalam kondisi rumit saat hendak menentukan juru gedor di laga melawan Bali United pada pekan ke-32 Liga 1 2018.
PSM Makassar memiliki beberapa opsi pemain sebagai perusak Benteng Serdadu Tridatu.
Mulai dari Guy Junior, Ferdinand Sinaga, Alberto Ferreira Leonardo (Sandro) hingga Zulham Zamrun.
Ferdinand misalnya. Dia dalam beberapa laga terakhir yang bermain sebagai pemain pengganti memiliki "magic" tersendiri. Predikat supersub pun layak disematkan kepadanya.
(Baca juga: Persija Berpeluang Geser PSM Makassar di Puncak Klasemen Liga 1 2018 pada Pekan Ke-32, Ini Alasannya)
Inilah cerita kegagalan demi kegagalan Timnas Indonesia di fase grup sepanjang Piala AFF. https://t.co/S4OJNhXeY6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 22, 2018
Salah satu laga krusial yang membuat pemain bernomor punggung 6 itu menjadi pahlawan kemenangan Juku Eja saat melawan Persipura Jayapura dengan skor 4-2 di Stadion Andi Matalatta pada 4 November 2018.
Hanya, mantan pemain yang membawa Persib Bandung juara Liga Indonesia tahun 2014 itu gagal mempersembahkan gol kemenangan bagi PSM saat menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-31 Liga 1 2018.
Namun begitu, pemain berjulukan The Dragon itu masih belum fit untuk tampil sejak awal laga.
"Ferdinand tidak bisa main 90 menit makanya kami harus gunakan dia dengan bijak," ujar pelatih PSM, Robert Rene Alberts, dikutip BolaSport.com dari Tribun Timur.
(Baca juga: Jadwal Liga 1 2018 pada Pekan Ke-32 - Persib dan PSM Makassar Siap Patahkan Rekor Buruk)
Meski Ferdinand belum fit untuk dimainkan sejak menit awal, PSM tetap mengusung skema menyerang di awal laga dengan opsi penyerang Zulham Zamrun yang baru pulih dari cedera.
Pemain kelahiran Ternate, Maluku itu bahkan sudah siap dimainkan 90 menit.
Apalagi eks pemain Persib itu mampu menyelematkan kekalahan PSM dari Persija pada pekan ke-31 Liga 1 2018.
"Bagus bahwa Zulham sudah kembali dan ini memberikan kami opsi penyerang-penyerang," tutur Robert menambahkan.
"Tetapi yang terpenting sekarang ketika kamu berada di depan yang paling efektif yakni mencetak gol, tidak peduli bagaimana gol itu akan datang yang penting kita harus menang," kata Robert mengakhiri.
(Baca juga: Bek Persib Bicara Kepemimpinan Wasit saat Lawan Perseru)
PSM wajib bangkit dari hasil imbang pekan lalu mengingat lawannya bukanlah tim mudah.
Skuat Juku Eja bahkan memiliki rekor pertemuan buruk dengan Bali United.
Dalam perjumpaan di Liga 1, Serdadu Tridatu selalu memenangi duel dengan PSM.
Bahkan, striker PSM tak mampu mencetak satu gol pun dari tiga pertemuan dengan Bali United sejak musim lalu.
Kini, Robert harus melakukan perjudian untuk menentukan striker yang tepat guna mengacak-acak pertahanan Bali United.
Kemenangan menjadi target utama PSM untuk mengamankan peluang menjadi juara Liga 1 2018.
Duel PSM versus Bali United dihelat di Stadion Andi Matalatta, Makassar pada Minggu (25/11/2018).
(Baca juga: Jawaban Santai Mario Gomez soal Peluang Juara Persib Bandung)
Rekor pertemuan PSM dengan Bali United di ajang Liga 1:
Bali United 3-0 PSM (23/7/2017)
PSM 0-1 Bali United (6/11/2017)
Bali United 2-0 PSM (11/7/2018)
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul (PSM Vs Bali United, Ferdinand Belum Fit Main 90 Menit, Robert Siapkan Zulham Sebagai Pendobrak)