Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Persib Bandung - Gol Kutukan hingga Bali United Harus Menang jika Maung Bandung Ingin Juara Liga 1 2018

By Pradipta Indra Kumara - Sabtu, 24 November 2018 | 07:40 WIB
Persib Bandung harus menanti hasil laga Bali United melawan PSM Makassar untuk menjaga peluang juara Liga 1 2018 ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Berita tentang gol kutukan hingga kans juara Persib Bandung ada di tangan Bali United menghiasi berita Liga 1 2018.

Kesempatan Persib Bandung untuk menjadi jaura Liga 1 2018 berada di tangan Bali United, setelah mereka mendapat gol kutukan ketika melawan Perseru Serui.

Hasil laga antara PSM Makassar melawan Bali United menjadi kunci apakah Persib Bandung masih berkesempatan menjuarai Liga 1 2018 atau tidak.

Sebab bila PSM Makassar menang atas Bali United, kans Persib Bandung menjuarai Liga 1 akan tertutup.

Berikut ini rangkuman berita Persib Bandung dari gol kutukan kontra Perseru hingga pentingnya laga Bali United untuk mereka.

Baca Juga: Berita Liga 1 2018 - Patrich Wanggai Percaya Persib Bandung Bisa Kejar Poin PSM Makassar

1. Gol Kutukan kontra Perseru Serui

Persib Bandung tidak dapat mengunci tiga poin kala menjamu Perseru Serui.


Para pemain Persib berpose bersama sebelum meninggalkan Sleman di depan Java Village Resort pada Senin (19/11/2018) pagi. (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

Persib Bandung tertahan dengan skor 2-2 pada pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2018 itu.

Persib Bandung kembali gagal meraih kemenangan perdananya di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada musim ini.

Menjamu Perseru Serui pada Jumat (23/11/2018), Persib Bandung ditahan imbang "tamunya" tersebut.

Sebelum pertandingan kontra Perseru Serui ini, Persib telah dua kali memainkan laga kandangnya di markas Bali United tersebut. BACA SELENGKAPNYA

2. Persib Melempem lawan tim zona degradasi

Hasil imbang 2-2 saat menjamu Perseru Serui memperpanjang rekor Persib Bandung yang kerap tampil kurang maksimal menghadapi tim zona merah alias zona degradasi.

Persib Bandung harus melepaskan tiga angka yang sudah di depan mata saat menjamu Perseru Serui, Jumat (23/11/2018).

Kendati unggul 2-0 terlebih dahulu, Persib Bandung akhirnya harus puas dengan satu angka usai disamakan oleh Perseru.

Dua gol Persib dilesakkan oleh Patrich Wanggai (6') dan Jonathan Bauman (51'). BACA SELENGKAPNYA

3. Persib gagal patahkan 2 catatan buruk

Persib Bandung gagal mematahkan dua catatan buruk setelah ditahan imbang Perseru Serui pada pekan ke-32 Liga 1 2018.

Persib Bandung kian terpuruk setelah gagal mengalahkan Perseru Serui pada pekan ke-32 Liga 1 2018.

Persib dipaksa bermain imbang 2-2 kontra Perseru di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (23/11/2018).

Sempat unggul dua kosong lewat gol Patrich Wanggai (6') dan Jonathan Bauman (51'), Maung Bandung harus kecolongan dua gol dari Alberto Antonio de Paula (83') dan Sidik Saimima (90+3'). BACA SELENGKAPNYA

4. Kata Mario Gomez usai Persib ditahan Perseru

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, memberikan komentar setelah anak asuhnya ditahan imbang oleh Perseru Serui pada pekan ke-32 Liga 1 2018.


Ekspresi pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, saat timnya ditahan imbang oleh Perseru Serui pada pekan ke-32 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (23/11/2018).(TRIBUN BALI/RIZAL FANANY)

Roberto Carlos Mario Gomez kembali gagal membawa Persib Bandung menang atas Perseru Serui di Liga 1 2018.

Persib dipaksa bermain imbang 2-2 dengan Perseru Serui di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (23/11/2018).

Sempat unggul dua gol lewat gol Patrich Wanggai (6') dan Jonathan Bauman (51'), Maung Bandung harus kecolongan dua gol dari Alberto Antonio de Paula (penalti 83')dan Sidik Saimima (90+3'). BACA SELENGKAPNYA

5. Bali United jadi kunci Persib Bandung untuk juara

Persib Bandung dipastikan gagal meraih gelar juara Liga 1 2018 jika PSM Makassar mampu memenangi laga kontra Bali United.

Persib Bandung dipastikan gagal juara Liga 1 2018 jika PSM Makassar mampu menambah tiga poin di sisa kompetisi.

Persib saat ini berada di peringkat ketiga klasemen Liga 1 dengan koleksi 50 poin dari 32 pertandingan.

Maung Bandung gagal mengoptimalkan laga melawan Perseru Serui pada pekan ke-32 Liga 1 2018BACA SELENGKAPNYA

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P