Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Milan Petrovic masih belum memiliki kejelasan terkait nasibnya musim depan sebagai pelatih Arema FC.
Pelatih asal Slovenia, Milan Petrovic, belum menjalin komunikasi dengan manajemen terkait nasibnya bersama Arema FC musim depan.
Milan Petrovic telah memenuhi target yang diberikan manajemen Arema FC, yaitu membawa Singo Edan bertahan di Liga 1 untuk musim kompetisi 2019.
Di tangan Milan, Arema mampu menjadi tim yang kian garang di kandang sendiri.
Enam kemenangan dari enam laga kandang terakhir menjadi bukti keperkasaan Singo Edan tatkala bermain di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
(Baca Juga: Berita Liga 1 - Tangisan Pemain Sriwijaya FC Usai Takluk dari Persija Jakarta)
Real Madrid Punya Mimpi Buruk Berwarna Biru-merah https://t.co/iMB3KKYy2q
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 25, 2018
Hamka Hamzah dkk telah dipastikan aman dari jeratan zona degradasi pada klasemen Liga 1 2018.
Namun begitu, Milan masih enggan membicarakan kiprahnya bersama Arema musim depan.
"Sekarang tim masih fokus menyelesaikan kompetisi dulu, saya juga harus fokus untuk menyelesaikan dua laga sisa,"
"Setelah itu saya akan membicarakan detail soal musim ini, baik soal kelebihan dan kekurangan tim,” kata Milan Petrovic dikutip BolaSport.com dari Surya Malang pada Minggu (25/11/2018).
(Baca Juga: Persib Bandung Menyerah dari Perebutan Gelar Juara Liga 1 2018, Padahal Masih Ada Peluang)
"Kalau manajemen mengatakan saya tetap tinggal, saya akan bertahan." tuturnya menambahkan
"Saya sudah belajar budaya tentang sepakbola Indonesia selama satu tahun terakhir ini. Tetapi sekarang saya harus menunggu sampai kompetisi selesai," ujar Milan mengakhiri.
(Baca Juga: Piala AFF 2018 - 3 Kejanggalan Warnai Laga Filipina Vs Thailand, Salah Satunya Gol Filipina)
Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul (Milan Petrovic Bicara Soal Masa Depannya di Arema FC)