Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 1 2018, Makan Konate Beri Sinyal Bertahan di Arema FC Hingga Musim Depan

By Nungki Nugroho - Kamis, 29 November 2018 | 08:39 WIB
Gelandang Arema FC, Makan Konate, memberi sinyal bakal bertahan bersama Singo Edan hingga musim depan. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Gelandang Arema FC, Makan Konate, memberikan sinyal ingin bertahan hingga musim depan. Namun keputusan itu baru bisa dipastikan setelah kompetisi Liga 1 2018 selesai.

Gelandang asal Mali, Makan Konate, mengaku masih ingin tetap bertahan bersama Singo Edan musim depan.

Pemilik nomor punggung 10 itu merasa senang berada di Arema FC, apalagi ia merupakan pemain yang tak tergantikan sejak didatangkan pada pertengahan musim.

Makan Konate dapat dikatakan merupakan salah satu pemain kunci yang sangat dibutuhkan oleh skuat Singo Edan.

(Baca Juga: Dua Pemain Arema FC Jadi Penghangat Bangku Cadangan Timnas Indonesia, Ini Komentar Milan Petrovic)

Bahkan, Konate kini menjadi top scocer bagi Arema FC dengan koleksi 11 gol dari 16 pertandingan.

"Saya betah di Arema, saya juga senang di sini. Kalau ditanya ingin bertahan, ya pasti ingin. Mudah-mudahan, Insyaallah," kata Makan Konate seusai latihan di Lapangan Cakrawala Universitas Negeri Malang pada Rabu (28/11/2018).

Meski ingin bertahan di Arema FC, Konate masih belum menjalin pembicaraan dengan manajemen terkait kelanjutan nasibnya.

"Belum ada pembicaraan ke situ dengan manajemen. Saya masih fokus pada dua pertandingan sisa dulu," ucap Konate menambahkan.

(Baca Juga: Liga 1 2018 - Pelatih Bali United Sindir Egoisme Pemain)


Gelandang Arema FC, Konate Makan melewati hadangan bek Barito Putera, Dandi Maulana A dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (24/11/2018). Pada akhir babak pertama Arema FC unggul atas Barito Putera dengan skor 2-0. (SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO)

Ia menegaskan bahwa perbincangan kontrak akan dilakukan setelah menyelesaikan sisa kompetisi Liga 1 2018.

"Mungkin setelah pertandingan (kompetisi) selesai. Kami lihat bagaimana nanti ke depannya. Saya juga belum bisa memastikan," ujar Konate.

Melihat kontribusi Makan Konate, manajemen Singo Edan rasa-rasanya perlu untuk pemain penyandang nomor punggung 10 itu.

Apalagi sebagai pemain gelandang, ia lebih produktif dibanding torehan gol yang dicetak oleh dua striker Arema FC, Dedik Setiawan dan Rivaldi Bawuo.

(Baca Juga: Berita Liga 1 2018 - PSM Makassar Menang Telak, Robert Alberts Telan Ludah Sendiri?)

Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul (Ingin Bertahan, Makan Konate Mengaku Betah Di Arema FC)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P