Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PS Tira Vs Arema FC - Tanpa Gol pada Babak Pertama

By Nungki Nugroho - Minggu, 2 Desember 2018 | 16:22 WIB
PS Tira saat merayakan gol ke gawang Persela Lamongan di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Minggu (28/10/2018). (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

 PS Tira bermain imbang tanpa gol kontra Arema FC pada babak pertama pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2018. Duel ini tersaji di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Minggu (2/12/2018).

Arema FC menjalani partai tandang terakhir di Liga 1 2018 melawan PS Tira di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (2/12/2018).

Meski bertindak sebagai tim tamu, Arema FC lebih menguasai pertandingan ketimbang PS Tira pada awal babak pertama.

(Baca juga: PSM Makassar Hadapi Laga Krusial Liga 1 2018 Kontra Bhayangkara FC, Eks Bek Persija Siap Jadi Striker)

PS Tira hanya sesekali melakukan serangan balik.

Pada menit ke-12, Dimas Drajad nyaris membuat PS Tira unggul andai sepakan jarak jauhnya tak dihalau kiper Arema, Utam Rusdiana.

(Baca Juga: Ketergantungan Persib dan Persija Terhadap Pilar Asing, PSM Makassar Patut Jadi Teladan)

Memasuki menit ke-30, pertandingan terus berjalan alot tanpa gol tercipta.

Pelatih PS Tira, Nilmaizar lantas mencoba melakukan perubahan pada menit ke-34.

(Baca juga: Jawara Liga Champions Asia 2018 Terancam Kehilangan Bek Terbaik Mereka)

Roni Sugeng dimasukkan untuk mengganti posisi dari Wawan Febrianto.

Pada menit ke-38, terjadi insiden tabrakan antara dua pemain Arema, Dedik Setiawan dan Dendi Santoso.

(Baca Juga: 3 Fakta Buruk Persib Bandung Setelah Seri Kontra Persela pada Laga Teranyar Liga 1 2018)


Pemain depan Arema FC, Dendi Santoso, saat tampil melawan Persela Lamongan pada laga kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur Sabtu (20/01/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Dendi pun harus mendapatkan perawatan dari tim medis.

Untungnya, gelandang serang bernomor punggung 41 itu masih bisa melanjutkan pertandingan.

(Baca juga: Tahan Malaysia di Bukit Jalil, Kans Timnas Thailand ke Final Piala AFF 2018 pun Besar)

Dedik nyaris membuat Arema unggul andai sepakannya pada menit ke-42 tak melambung jauh dari gawang Angga Saputra.

Serangan demi serangan dari kedua tim masih belum membuahkan gol hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya paruh pertama.

Skor 0-0 menjadi penutup pertandingan babak pertama antara PS Tira melawan Arema FC pada pekan ke-33 Liga 1 2018.

(Baca Juga: Hasil Laga PSMS Vs Persebaya Banjir Kritik, Banyak Netizen Menyebut Ada yang Aneh)

Susunan Pemain:

PS Tira (4-4-2): Angga Saputra; Abduh Lestaluhu, Abu Bakr, Didik Wahyu, Manahati Lestusen; Izmy Yaman Hatuwe, Jeon Woo-young, Wawan Febrianto/ Roni Sugeng (34'), Ahmad Nufiandani; Dimas Drajad, Aleksandar Rakic

Pelatih: Nilmaizar

Arema FC (4-3-3): Utam Rusdiana; Johan Ahmad Alfarizi, Hamka Hamzah, Arthur Cunha Da Rocha, Alfin Tusalamony; Hendro Siswanto, Jayus Hariono, Makan Konate; Dendi Santoso, M Nasir, Dedik Setiawan

Pelatih: Milan Petrovic

(Baca juga: Musim 2019, Marko Simic Dikabarkan Bisa Berkostum Biru Khas Arema FC)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bagaimana menurut BoalSporter? #persebaya #bhayangkara #liga1 #pssi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P