Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Persija Gagal Juara Liga 1 2018 Dipastikan Bakal Bersua Klub Eks Pemain Persib pada Piala AFC 2019

By Metta Rahma Melati - Jumat, 7 Desember 2018 | 17:42 WIB
Selebrasi kemenangan Persija Jakarta atas Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (24/11/2018). ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Sementara, PSM Makassar akan melawan PSMS Medan di Stadion Andi Mattalatta, Minggu (9/12/2018).

Jika PSM Makassar menang maka akan mengumpulkan 61 poin.

Lalu, jika Persija bermain imbang maka akan mengemas 60 poin, atau jika kalah akan tetap mengemas 59 poin.

Itu berarti Persija masih belum aman mengunci gelar juara Liga 1 2018.

Jika Persija finis di urutan kedua klasemen Liga 1 2018, maka akan bertemu Home United di mana diperkuat Shahril Ishak yang merupakan mantan pemain Persib.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Here are the #AFCCup2019 draw results. Who will be crowned the champions this season?

A post shared by AFC (@theafchub) on

Menurut undian Piala AFC 2019, tim peringkat kedua Liga 1 2018 akan masuk pada Grup H.

Di mana Grup H berisi Home United (Singapura), Kaya FC (Filipina), dan Lao Toyota FC (Laos).

Dengan demikian Persija berpotensi kembali melawan Home United di Piala AFC.

Pada Piala AFC 2018, Persija Jakarta sempat bertemu dengan Home United di babak semifinal zona ASEAN.

Saat itu Persija kalah dari Home United dengan agregat 3-6.


Pemain Home United, Shahril Ishak, merayakan gol yang ia cetak ke gawang Persija Jakarta pada laga semifinal leg 2 zona ASEAN Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (15/5/2018) malam WIB. ( MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P